• Tuesday, 19 November 2024

Menpora RI Kuatkan Kerjasama Olahraga dengan Menpora Rusia

Menpora RI Kuatkan Kerjasama Olahraga dengan Menpora Rusia
Kemenpora memperkuat kerjasama dengan Kementerian Olahraga Russia (Istimewa)

SEAToday.co,, Jakarta - Dito Ariotedjo Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) dengan Oleg Matytsin Menpora Rusia sepakat untuk perkuat kerjasama bidang olahraga pada Rabu (21/2/2024). 

“Saya berharap peningkatan kerjasama yang lebih erat di beberapa cabang olahraga seperti badminton, atletik, gimnastik, renang, sepak bola, gulat, dan pencak silat. Harapannya ini akan mendorong prestasi dan hubungan yang lebih baik bagi kedua negara,” jelas Dito dilansir dari laman resmi Kemenpora.

“Kami berharap kerja sama yang lebih erat ini akan membawa keuntungan besar bagi kedua negara, baik dalam kompetisi internasional maupun dalam pertukaran budaya dan pelatihan atlet,” tambah Oleg. 

Penguatan kerjasama bidang olahraga yang dilakukan di Kazan, Rusia tersebut juga sebagai bentuk kehadiran Indonesia sebagai tamu undangan pembukaan Games of the Future yang mengusung konsep kombinasi antara olahraga fisik dan digital. 

Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Perdana Menteri Rusia Dmitry Chernyshenko, Duta Besar Indonesia untuk Rusia Jose Tavares, dan Tenaga Ahli Menpora Hamdan Hamedan. Indonesia juga mendapat kesempatan diundang dalam BRICS Sports Game yang dilaksanakan Juni 2024 di Rusia.

Penulis: Annisa Salsabilla

Share
Sport Update
Transjakarta to Extend Operational Hours during Indonesia vs Saudi Arabia Match

Transjakarta to Extend Operational Hours during Indonesia vs Saudi Arabia Match

Persib Players Feel Confident Amid Positive Streak

Persib Bandung is proving they’re a force to be reckoned with in the BRI Liga 1 2024/25 season.

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

Positive Signs for Persib as David da Silva Returns to Scoring

Persib Bandung’s star striker, David da Silva, is back on track. The top scorer of last season’s BRI Liga 1 showcased his sharp instincts on November 9

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1