Arkhan Kaka Gagal Masuk Timnas Indonesia U-20, Kalah dari Jens Raven
SEAToday.com, Jakarta – Arkhan Kaka dipastikan gagal masuk skuad Timnas Indonesia U-20 untuk Kualifikasi Piala Asia yang berlangsung pada tanggal 25-29 September 2024 di Jakarta, menghadapi Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.
Pelatih Indra Sjafri sudah memilih 23 nama pemain dan menyingkirkan beberapa pemain dari total 30 pemain yang ikut training center (TC) termasuk Arkhan. Arkhan yang berposisi sebagai penyerang harus merelakan tempatnya diisi oleh Jens Ravens dan Muahmmad Ragil. Pemain penyerang yang dicoret Indra selain Arkhan adalah Camara Maiket Ousmane.
Arkhan masuk dalam TC karena sukses membawa Timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF U-19 lalu usai mengalahkan Thailand di babak final. Memang permainan Arkhan di Piala AFF lalu dianggap kurang bersinar. Arkhan tak berhasil mencetak gol dan kala bersaing dengan Jens Raven yang menjadi debutan dan pemain keturunan.
Walaupun sempat jadi pemain utama, Arkhan akhirnya digantikan oleh pemain cadangan. Dia juga sempat diduetkan dengan Jens Raven permainannya pun tak bisa berkembang. Padahal Arkhan pernah mencetak gol di Piala Dunia U-17 saat lawan Panama.
Alhasil banyak netizen yang mencoba mengkritik Arkhan. Hal itu membuat Indra rela pasang badan untuk anak asuhnya tersebut. Dalam sebuah wawancara dengan media, Indra menyayangkan banyak netizen yang bully Arkhan. Pelatih asal Sumatera Barat itu langsung berpesan kepada para netizen.
“Mohon saya yang di-bully jangan pemain saya yang di-bully,”ujar Indra dalam video yang tersebar di sosial media. Indra menambahkan Arkhan masih berusia 17 tahun tentu sangat sedih mendapat cibiran dari banyak orang. “Kalau saya sudah khatam di-bully, silahkan mau bully saya.Paling dosa saya yang hilang,” tambah Indra.
Ayah Arkhan, Purwanto Suwondo juga memberikan tanggapan. Ia menguatkan mental anaknya supaya tak putus asa. Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Purwanto mengatakan sebuah tekanan adalah hal biasa dan bisa menjadi dorongan semangat untuk jadi lebih baik lagi.
“Ayah yakin tekanan apa pun menjadi obat untuk kesuksesanmu.....kamu uda kuat dari lahir dari segala penyakit yg kamu lalui kamu bisa menjadi sekarang ini....lalui prosesmu dengan berpikir positif untuk suksesmu anakku .. cinta doa ayah selallu untukmu,” tulis Purwanto di akun Instagram pribadinya beberapa bulan lalu.
Recommended Article
Sport Update
Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...
Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia
Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”
On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.
Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”
Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.
Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match
Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.
Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...
Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.