• Sunday, 22 December 2024

Maarten Paes Bisa Main Lawan Arab Saudi, Ini Prediksi Skuad Utama Timnas Indonesia

Maarten Paes Bisa Main Lawan Arab Saudi, Ini Prediksi Skuad Utama Timnas Indonesia
Maarten Paes di sela-sela latihan Timnas Indonesia jelang lawan Arab Saudi (Foto: Instagram @maartenpaes)

SEAToday.com, Jeddah – Kiper Maarten Paes dipastikan tampil di pertandingan Indonesia melawan Arab Saudi pada Kamis (5/9) di  Jeddah. Kehadiran Paes tentu semakin menambah kekuatan Timnas Indonesia saat melawan tuan rumah yang memiliki kualitas permainan baik di Asia.

Kabar Paes bisa perkuat Timnas Indonesia di laga lawan Arab Saudi tentu saja membuat suporter Timnas Indonesia gembira. Tadinya Paes akan bermain di pertandingan lawan Australia di  Jakarta pada (10/9). Namun belum diketahui apakah Paes akan langsung diturunkan pelatih Shin Tae-yong (STY).

Mengingat kebugaran Paes masih dilihat pada beberapa waktu terakhir setelah terbang dari Amerika menuju Arab Saudi yang menghabiskan waktu cukup lama dan melelahkan fisik. Lalu seperti apa prediksi formasi Timnas Indonesia lawan Arab Saudi?

Di sektor penjaga gawang Paes bisa saja langsung diturunkan oleh STY. Apabila kondisinya belum fit 100 persen maka Ernando Ari Sutaryadi bisa dimainkan langsung STY sejak menit awal.

Untuk deretan pemain belakang STY kemungkinan akan menurunkan tiga pemain andalannya yakni Jay Idzes, Rizky Ridho, dan Wahyu ‘Hulk’ Prasetyo. Sementara Justin Hubner belum bisa diturunkan karena masih terkena akumulasi kartu kuning.

Di barisan tengah dua bek sayap kanan dan kiri disiapkan STY yakni Sandy Walsh (bek kanan) dan Calin Verdonk (bek kiri). Sementara Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On bisa diturunkan sebagai gelandang bertahan dan pengatur serangan.

Tiga penyerang yang bertugas mengobrak-abrik pertahanan Arab Saudi, STY bisa menurunkan Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, dan Marselino Ferdinan. Apabila ketiga pemain kurang tampil maksimal, STY sudah punya penyerang cadangan yang bisa dimasukkan sebagai pengganti yakni Dimas Drajad, Ramadhan Sananta, atau Hokky Caraka.

STY harus bisa melakukan rotasi untuk para pemainnya karena berselang beberapa hari kemudian Timnas menghadapi lawan tangguh Australia di Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Indonesia berada dalam Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia. Selain Arab Saudi dan Australia, Timnas akan menghadapi Jepang, Bahrain, dan China.

Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Maarten Paes/Ernando Ari, Jay Idzes, Rizky Ridho, Wahyu Prasetyo, Sandy Walsh, Calvin Verdonk, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.

 

 

Share
Champions League
Champions League: Arsenal Thrashes Monaco, AC Milan Edges Crvena Zvezda

Champions League: Arsenal Thrashes Monaco, AC Milan Edges Crvena Zvezda

Champions League Recap: Barcelona Dominates Crvena Zvezda

Barcelona delivered an impressive 5-2 victory over Crvena Zvezda, while Paris Saint-Germain (PSG) suffered a defeat at the hands of Atletico Madrid.

Champions League Results: Arsenal Suffers Defeat at Inter Milan's...

Arsenal suffered a 0 - 1 defeat when they visited Inter Milan’s home in the Champions League on Thursday (11/7/2024)

Champions League Results: Real Madrid 1-3 AC Milan

Real Madrid lost to AC Milan 1–3 in the Champions League on Wednesday morning (11/6/2024).

Ter Stegen Admits Guilt after Eric Garcia's Red Card in Champions...

Barcelona goalkeeper Marc-Andre Ter Stegen has taken responsibility for a costly error that led to teammate Eric Garcia’s red card.

Trending Topic
Sport Update
Erick Thohir Calls for Comprehensive Evaluation After Indonesian National Team Fail to Reach AFF Cup Semifinals

Erick Thohir Calls for Comprehensive Evaluation After Indonesian National Team Fail to Reach AFF Cup...

Indonesia Targets Success in AFF Cup 2024

U-22 head coach Shin Tae-yong, on November 28, 2024, expressed high ambitions for the ASEAN Mitsubishi Electric Cup (AMEC) 2024.

Francisco Rivera and His Role at Persebaya: Slowly but Surely

Persebaya Surabaya's Francisco Rivera is showing steady progress in the BRI Liga 1 2024/25 season.

Seven-Goal Thriller! Arsenal Crush West Ham 5-2 in the Premier Le...

Arsenal delivered a commanding performance with a 5-2 victory over West Ham in the 13th week of the Premier League at London Stadium early Sunday morning local time.

Indonesia's FIFA Ranking Jumps to 125, Erick Thohir Expresses App...

The FIFA ranking of the Indonesian national team has risen to 125th in the world, climbing five places from its previous position with a total of 1135.11 points.