Erick Thohir Diapresiasi, Lobi-lobinya yang Sukses Bantu Timnas Indonesia U-23
SEAToday.com, Jakarta – Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI memberikan banyak bantuan untuk Timnas Indonesia U-23. Salah satunya adalah membantu lobi atau berbicara dengan sejumlah pihak untuk kebaikan Timnas Indonesia U-23.
Saat Timnas Indonesia U-23 berlaga di Piala Asia U-23, Menteri BUMN ini juga sering menyaksikan langsung pertandingan di stadion dan masuk ke ruang ganti pemain untuk memberikan suntikan semangat kepada anak-anak asuh Shin Tae-yong (STY).
Makanya Erick siap membuka komunikasi hingga melakukan lobi. Alhasil lobi-lobi itu berhasil dan perjuangan yang sudah dilakukan Erick wajib diapresiasi oleh seluruh masyarakat Indonesia. Berikut beberapa lobi yang sudah dilakukan Erick dan sukses.
1. Bicara dengan Klub Justin Hubner
Justin Hubner baru bisa memperkuat Timnas Indonesia U-23 di pertandingan kedua fase grup melawan Australia. Itu pun Hubner menjadi pemain pengganti yang masuk di babak kedua.
Ternyata Erick sempat mengontak klub Cerezo Osaka agar memberikan izin Hubner untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23. Lobi tersebut membuahkan hasil. Hubner pun langsung diizinkan klub terbang ke Qatar. Kemudian ia bisa bermain bersama Timnas Indonesia U-23.
“Alhamdulillah, di tengah tantangan yang dihadapi para pemain, terutama di laga pertama melawan tuan rumah, akhirnya Hubner bisa bergabung,” kata Erick seperti di resmi PSSI, Rabu (17/4/2024) lalu.
2. Berkomunikasi dengan SC Heerenveen
Nathan Tjoe-A-On sebenarnya hanya mendapatkan izin dari klubnya SC Heerenveen tampi di babak penyisihan grup Piala Asia U-23. Setelah itu Nathan akan kembali ke klubnya di Belanda. Namun Indonesia lolos ke perempatfinal dan harus melawan tim kuat Korea Selatan.
Akhirnya Erick sukses melobi SC Heerenveen agar mau melepas Nathan kedua kalinya supaya bisa memperkuat Indonesia di perempat final. SC Heerenven akhirnya menerima permintaan Erick dan mengizinkan Nathan kembali ke Qatar bersama Timnas Indonesia U-23.
Menurut Erick banyak pihak-pihak yang sudah membantunya dalam melakukan lobi dengan SC Heenrenveen. “Tentu terima kasih pula untuk seluruh pihak yang terlibat dan memberi dukungan. Kini kita fokus menatap laga lawan Korsel dengan kekuatan yang utuh,” kata Erick sebelum laga lawan Korsel
3. Lobi FIFA Terkait Penayangan Playoff Olimpiade
FIFA awalnya memutuskan pertandingan Indonesia vs Guinea di playoff Olimpiade berlangsung tertutup karena masalah keamanan. Kemudian FIFA menetapkan siaran pertandingan playoff Olimpiade bisa disaksikan melalui streaming di FIFA+.
Tetapi Erick langsung bergerak dan memerintahkan timnya agar masyarakat Indonesia bisa menonton siaran pertandingan langsung. FIFA memberikan kabar baik dan mengizinkan pertandingan akan disiarkan di salah satu TV nasional yakni RCTI.
Memang selain lobi untuk Timnas Indonesia U-23 sudah banyak komunikasi-komunikasi yang dilakukan Erick untuk sepak bola Indonesia. Tentu saja masyarakat berterima kasih dengan Erick yang sudah melakukan lobi-lobi tersebut.
Recommended Article
Sport Update
Shin Tae-yong Optimistic Ahead of Saudi Arabia Clash
Indonesian NT coach Shin Tae-yong expressed confidence in his players as they prepare for their 2026 WC qualification match against Saudi Arabia today.
Hansamu Yama Returns in Persija Jakarta Friendly Match
Persija Jakarta played a friendly match during the league break where Hansamu Yama finally returns.
Transjakarta to Extend Operational Hours during Indonesia vs Saud...
With the extended hours, Transjakarta’s regular services, which normally operate from 5:00 AM to 10:00 PM, will now run until 11:00 PM. Additionally, the Angkutan Malam Hari (AMARI) service will continue operating from 1...
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.