• Sunday, 05 May 2024

Sosok Ibu Rafael Struick, Noraly Soedito yang Punya Karier Cemerlang di Belanda

Author: Johan Dito
April 25, 2024
Sosok Ibu Rafael Struick, Noraly Soedito yang Punya Karier Cemerlang di Belanda
Noraly Soedito Ibu Rafael Struick yang Memiliki Karier Cemerlang di Belanda (Instagram @noralysoedito)

SEAToday.com, Den Haag-Noraly Soedito ibu Rafael Struick sosok penting dalam karier putranya menjadi pemain sepak bola hingga tampil memperkuat timnas Indonesia. Belum banyak yang tahu jika Noraly memiliki pekerjaan mentereng di Belanda sebagai wanita karier yang sukses.

Sehari-hari Noraly bekerja di salah satu bank terbesar di Belanda ABN AMRO Bank N.V. Jabatannya sebagai Head of Financial Recovery and Oversight tentu menjadi bukti Noraly sebagai orang yang cerdas. Meski bekerja dalam bidang perbankan namun Noraly membebaskan Rafael untuk menjadi pemain sepak bola.

Salah satu bukti dukungan kepada Rafael adalah ketika ia mengizinkan anaknya pindah warga negara dari Belanda menjadi Indonesia (WNI). Saat Rafael melakukan sumpah sebagai WNI bersama Ivar Jenner di Jakarta pada bulan Mei 2023 lalu, Noraly secara khusus datang dari Belanda untuk menyaksikannya.

Ia juga pernah menyaksikan langsung pertandingan timnas Indonesia. Terakhir Noraly datang ke Qatar untuk menonton di stadion saat Indonesia menghancurkan Yordania di Piala Asia U-23 dengan skor 4-1. Noraly hadir bersama Nicole Van Keulen ibu Ivar Jenner. Hubungan Noraly dengan Nicole sangat dekat karena sama-sama berasal dari Belanda.

Noraly memiliki keturunan Suriname dan Belanda bahkan sedikit dari Indonesia. Begitu juga dengan suaminya, Brian Struick yang memiliki ibu Eleonora Fredrika Rientsma Struick lahir di Semarang, Jawa Tengah. Makanya karena memiliki keturunan Indonesia, akhirnya Rafael makin bersemangat memutuskan untuk pindah warga negara dan memperkuat timnas Indonesia.

Memang dalam beberapa laga pertandingan timnas Indonesia, Rafael belum mencetak gol. Padahal pelatih Shin Tae-yong sudah menempatkan Rafael sebagai penyerang tunggal yang didampingi oleh dua gelandang serang  yakni Witan Sulaeman dan Marselino Ferdinan.

Belum pernah mencetak gol untuk Indonesia tak membuat Rafael frustasi. Justru ia terus menjadi pemain utama dalam tim. Tugasnya memang tak hanya mencetak gol juga memecah konsentrasi lawan. Beberapa kali pergerakan Struick membahayakan pertahanan lawan dan membuatnya harus diganggu di kotak penalti sehingga menguntungkan Indonesia.

Misalnya pada Piala Asia U-23 Rafael sering berpindah-pindah posisi dengan Marselino dan Witan. Strategi ini membingungkan lawan. Saat Rafael bisa memecah pertahanan lawan, ada rekannya yang berdiri bebas dan bisa diberikan umpan sehingga peluang untuk mencetak gol bisa terjadi.

 

Share
Sport Update
Badminton: Indonesia Men's Double Team Prepare For BWF World Tour

Badminton: Indonesia Men's Double Team Prepare For BWF World Tour

Badminton: Indonesia Men's Double Team Prepare For BWF World Tour

SEAToday.com, Jakarta -Indonesia badminton men’s double team prepare for BWF World Tour Finals which will be held in China 13-17 December. Indonesia men’s double coach Aryono Mi...

Defeat France on penalties, Germany Become FIFA U-17 World Cup In...

SEAToday.com, Surakarta - The German U-17 National Team secured victory in the FIFA U-17 World Cup 2023 final against France at the Manahan Stadium, Solo, at 7.00 pm local time. The German National Te...

Bhayangkara FC Officially Recruits Former Inter Milan Star Radja...

SEAToday.com, Jakarta - Bhayangkara FC club officially recruited former Inter Milan player Radja Nainggolan to play for the remainder of the 2023/2024 League 1 season. Bhayangkara FC Chief O...

Germany Triumphs Over Argentina in FIFA U-17 World Cup Semi-final...

SEAToday.com, Surakarta - On a night of unrelenting drama in Surakarta, Tuesday (11/28), two Germany heroes emerged to secure the nation’s spot in the FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023 final.

Argentina Beat Brazil 3-0 in FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023

SEAToday.com, Jakarta - Argentina successfully pocketed a ticket to the semifinal round of the FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023. This result was obtained after the young Argentine squad beat the Bra...

Trending Topic
Popular Post

Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...

SEAToday.com, Jakarta - Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6). PSSI Secretary General Yunus Nusi said Hubner woul...

Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...

SEAToday.com, Galle - Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle, Sri Lanka on Sunday (2/18)....

Badminton: Indonesia Men's Double Team Prepare For BWF World Tour

SEAToday.com, Jakarta -Indonesia badminton men’s double team prepare for BWF World Tour Finals which will be held in China 13-17 December. Indonesia men’s double coach Aryono Mi...

SEAToday Will Broadcast Phygital Games 2024

SEAToday.com, Kazan - A sports tournament that combines esports and physical sports (phygital games) is taking place until March 3 2024 in Kazan, Russia. You can enjoy broadcasts of this tournament on...

Indonesian Fencing Team Wins 5 Medals at SEAFF Junior and Cadet C...

SEAToday.com, Kuala Lumpur - The Indonesian cadet and junior fencing team won a total of five medals in the ASEAN Fencing Championships “SEAFF Junior and Cadet Championships 2024&rdquo...

Infographic