5 Sekolah Sepak Bola Terbaik Dunia, Lionel Messi Pernah Jadi Alumni
SEAToday.com, Barcelona – Sekolah sepak bola atau akademi sepak bola berhasil mencetak para bintang sebagai lulusannya. Salah satu alumni sekolah sepak bola terbaik di dunia adalah Lionel Messi yang beberapa kali menjadi pemain terbaik dunia FIFA. Mana saja sekolah sepak bola terbaik di dunia?
1. La Masia
La Masia adalah sekolah sepak bola milik klub Barcelona. La Masia di Spanyol sudah berdiri sejak puluhan tahun lalu dan menjadi akademi nomor satu di dunia. Seluruh anak-anak dari negara-negara lain mendaftar di La Masia karena bermimpi jadi bintang sepak bola.
La Masia berhasil mencetak nama-nama pemain kelas dunia salah satunya Lionel Messi. Selain Messi nama-nama pemain eks Barcelona seperti Xavi Hernandez, Andreas Iniesta, Cesc Fabregas,Gerard Pique, hingga pelatih sekelas Pep Guardiolla adalah lulusan La Masia.
Pemain-pemain didikan La Masia yang sudah matang biasanya memperkuat tim Barcelona B terlebih dulu sebelum masuk ke tim senior Barcelona. Diprediksi masih banyak lagi bintang sepak bola yang lulus dari La Masia.
2. School van De Toekomst
Dari namanya saja sekolah sepak bola ini berasal dari Belanda. Ya, jika di Spanyol punya La Masia, Belanda memiliki School van De Toekomst atau sering disebut akademi Ajax Amsterdam. Akademi ini mencetak nama-nama besar mulai dari legenda sepak bola seperti Johan Cruyff hingga pemain belanda yang berusia muda seperti Frenkie De Jong.
Tak hanya Cruyff dan De Jong, pemain-pemain seperti Marco Van Basten, Dennis Bergkamp, Edwin Van der Sar, Edgar Davids, dan masih banyak lagi. Bahkan pemain timnas Indonesia Ivar Jenner sempat menimba ilmu di akademi tersebut.
3. Manchester United Soccer Schools
Di Inggris juga ada MUSS atau Manchester United Soccer Schools. Akademi ini merupakan sekolah sepak bola terbaik di Inggris milik klub Manchester United. Alumni MUSS yang paling terkenal adalah generasi 1990-an yang berhasil membawa Manchester United meraih tiga gelar atau treble winners di tahun 1999.
Nama-nama seperti David Beckham, Ryan Giggs, Paul Scholes, hingga saudara sekandung Gary Neville dan Phil Neville merupakan lulusan dari MUSS. Saat ini pemain yang masih membela Manchester United dan alumni MUSS antara lain Marcus Rashford, Alejandro Garnacho, dan Amad Diallo.
4. La Fabrica
Kembali ke Spanyol ada sekolah sepak bola La Fabrica dimiliki pesaing Barcelona, Real Madrid. Akademi ini berhasil mencetak pemain yang sukses berkarier di Real Madrid dan timnas Spanyol seperti Raul Gonzales Iker Casillas. Di era modern La Fabrica meluluskan nama-nama seperti Marco Asensio, Dani Carvajal, Lucas Vasquez, dan Mariano Diaz.
5. Academia Cristiano Ronaldo
Academia Cristiano Ronaldo dulunya bernama Clube Academy milik klub Sporting Lisbon. Lokasinya berada di Portugas. Nama sekolah sepak bola itu diganti namanya sebagai bentuk pernghormatan kepada Ronaldo yang menjadi alumni tersukses dari akademi tersebut.
Selain Ronaldo, pemain timnas Portugal banyak berasal dari akademi ini seperti Luis Figo, Nani, dan beberapa pemain lain yang kini memperkuat Sporting Lisbon di Liga Portugal.
Recommended Article
Sport Update
Positive Signs for Persib as David da Silva Returns to Scoring
Persib Bandung’s star striker, David da Silva, is back on track. The top scorer of last season’s BRI Liga 1 showcased his sharp instincts on November 9
Kevin Diks Is Ready to Play Against Japan?
Kevin Diks is confirmed to play for Indonesia’s national team in their match against Japan on (11/15/2024).
PSSI Chairman Erick Thohir's Hopes for Kevin Diks Ahead of Potent...
Indonesian Football Association (PSSI) Chairman Erick Thohir expressed optimism about Kevin Diks' impact on the national team's defense
Champions League Recap: Barcelona Dominates Crvena Zvezda
Barcelona delivered an impressive 5-2 victory over Crvena Zvezda, while Paris Saint-Germain (PSG) suffered a defeat at the hands of Atletico Madrid.
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.