• Friday, 22 November 2024

Fakta-fakta Thom Haye Pindah ke Almere City, Klub Asal Belanda

Fakta-fakta Thom Haye Pindah ke Almere City, Klub Asal Belanda
Thom Haye resmi pindah ke Almere City (Foto: Instagram @thomhaye)

SEAToday.com, Almere – Teka-teki dimana pemain Timnas Indonesia Thom Haye akan berlabuh di klub baru terjawab sudah. Haye resmi memperkuat klub Almere City. Almere City adalah klub asal Belanda yang menjadi salah satu tim di kompetisi Liga Belanda atau Eredivisie.

Kepindahan Haye diumumkan pada Jumat (15/9). Dalam unggahan di Instagram pemain berjudul The Professor, Haye terlihat berada di dalan Yanmar Stadium dan menunjukkan jersey klub barunya yang berwarna merah. Berikut beberapa fakta tentang kepindahan Haye.

1.Dapat Klub Usai Bela Timnas Indonesia

Keputusan Haye membela Almere City dilakukan setelah ia membela Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia melawan Arab Saudi dan Australia. Haye kembali ke Belanda untuk mengurus kepindahan ke klub barunya.

2.Klub ke-7 Thom Haye

Almere City menjadi klub ke-7 Haye sepanjang kariernya sebagai pemain sepak bola profesional. Sebelum bergabung dengan Almere City ia bergabung dengan klub AZ Alkmaar, Willem II, Lecce, ADO Den Haag, NAC Breda, dan Heerenveen.

Setelah tak melanjutkan kontraknya di Heerenveen, Haye sempat dikaitkan dengan beberapa klub seperti Como 1907 dan klub asal Turki. Namun Haye sepertinya masih tertarik bermain di Liga Belanda dibandingkan kompetisi lain.

3. Pemain Ke-3 Indonesia yang Membela Almere City

Ternyata sebelum Haye, beberapa pemain Indonesia pernah ada yang bermain di Almere City. Mereka adalah Stefano Lilipaly dan Ezra Walian. Keduanya merupakan pemain naturalisasi yang besar di Belanda namun memutuskan berkarier di Indonesia hingga menjadi warga negara Indonesia (WNI).

4.Perkiraan Gaji

Karena bertatus tak punya klub, Almere City mendapatkan jasa gelandang pengatur serangan ini dengan gratis.  Namun klub harus membayar gaji dan kontrak selama setahun. Kabarnya diperkirakan Haye minimal mendapat bayaran Rp 3,4 miliar per musim.

Semoga saja permainan Haye bisa berkambang di Almere City. Apalagi klub ini termasuk klub profesional termuda di Belanda karena berdiri pada 1976. Musim lalu Almere City menduduki peringkat ke-13.

 

Share
Sport Update
Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Association

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Asso...

Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...

Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia

Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”

On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.

Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”

Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.

Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match

Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.

Popular Post

Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...

Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.

Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...

Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).

Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...

Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1