• Friday, 18 October 2024

Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus Usai Bawa Timnas U-23 Juara 4

Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus Usai Bawa Timnas U-23 Juara 4
Usai bawa Tim Garuda Muda meraih peringkat empat Piala Asia U-23 di Qatar, Kapten Timnas Indonesia U-23 Rizky Ridho Ramadhani mendapat bonus dari kampusnya Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, Jumat (17/5).

SEAToday.com, Jakarta - Usai membawa Tim Garuda Muda meraih peringkat empat Piala Asia U-23 di Qatar, Kapten Timnas Indonesia U-23 Rizky Ridho Ramadhani mendapat bonus dari kampusnya Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, Jumat (17/5).

Ia kembali ke kampus, tidak hanya sekadar menyapa teman-teman dan 'ngampus', tetapi ia juga mendapat penghargaan dari Rektor UM Surabaya Sukadiono berupa bonus uang tunai atas prestasinya di Piala Asia U-23.

Dalam sambutannya, Sukadiono menyampaikan rasa bangganya terhadap Rizky Ridho yang merupakan mahasiswa semester 4 prodi manajemen UM Surabaya tersebut. Ia menyampaikan bahwa secara permainan, Ridho memberikan kesan yang sangat baik.

Meski tim Garuda Muda belum berhasil lolos ke Olimpiade Paris 2024, tetapi menurutnya prestasi Timnas U-23 di bawah kepemimpinan kapten Ridho berhasil melampaui target dan ekspektasi.

Sementara itu, Sukadiono juga memiliki harapan agar Ridho dapat menyelesaikan studinya tepat waktu, minimal tujuh semester di tengah aktivitasnya sebagai atlet sepak bola.

Selain itu, pihak kampus memberikan kemudahan kepada Rizky Ridho dengan tidak mengerjakan skripsi. Hal itu merupakan salah satu kebijakan khusus bagi atlet.

Sukadiono menyampaikan kalau atlet memang memiliki program khusus, bahkan tidak harus mengikuti KKN tematik. Dia menyarankan untuk Ridho mungkin bisa membuat buku biografi dengan menulis cerita perjalanan hidup dari kecil hingga ada di posisi sekarang.

Untuk pihak kampus sendiri, Rizky Ridho memberikan hadiah jersey Timnas Indonesia yang berwarna putih dengan nomor punggung 5 kepada Sukadiono.

Rizky Ridho menyampaikan terima kasih kepada pihak kampus atas penghargaan yang diberikan serta meminta maaf belum bisa membawa tim Garuda Muda ke Olimpiade Paris 2024.

Kehadiran Rizky Ridho di kampus pun menjadi perhatian mahasiswa UM Surabaya lainnya. Mereka bahkan berebut untuk bisa mengajak foto kapten Timnas U-23 itu.

Share
Trending Topic