SEAToday.com, Chengdu-Tim bulutangkis putri Indonesia menjadi runner up Piala Uber 2024 yang digelar di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, Tiongkok, pada Minggu (5/5/2024).
Melansir ANTARA, pencapaian tersebut merupakan penantian 16 tahun Indonesia untuk dapat membawa pulang medali perak sejak terakhir kali berlaga di final Piala Uber pada 2008.
Pasangan ganda putri Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto harus menerima kekalahan 0-3 atas pasangan tuan rumah Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Menurut Fadia, pasangan Chen/Jia memiliki mentalitas yang baik dalam menghadapi final dibandingkan dirinya dan Ribka. Namun ia mengaku, pengalaman tersebut adalah pelajaran berharga.
“Chen/Jia sangat tough, secara pengalaman dan mentalitas mereka sangat baik. Apalagi mereka sudah sering berada di final beregu sementara kami baru pertama kali. Ini pelajaran berharga buat kami,” komentar Fadia yang dilansir situs resmi PBSI.
Adapun tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo mengaku, pengalaman bertanding di final adalah hal yang membanggakan untuknya.
“Dulu ketika menjadi cheering team di Piala Thomas di Aarhus, saya terbayang-bayang, seperti apa, ya, bisa main di babak final seperti itu? Dan Puji Tuhan kami Tim Uber Indonesia, di tahun 2024, bisa main di final. Pastinya ada perasaan senang dan bangga,” kata Ester.
Ester mengaku, He Bing Jiao bukanlah lawan yang mudah. Namun, ia merasa lega bisa menghadapinya dengan cara bermain yang sebelumnya dibicarakan dengan pelatih.
“Tadi walaupun belum berhasil, saya merasa permainan saya sudah cukup baik. He Bing Jiao juga lawan yang tidak mudah, dia sangat berpengalaman,” ujar Ester.
“Dari kemarin sudah diskusi dengan pelatih tentang bagaimana cara bermain melawannya dan tadi Puji Tuhan bisa menerapkan apa hasil diskusi itu,” tambahnya.
Ini merupakan ke-11 kalinya Indonesia tampil di babak final Piala Uber. Selain itu, Indonesia juga menjadi negara kedua yang mengoleksi gelar finalis setelah China dengan 20 kali penampilan. (HALIMATUN/DKD)
Recommended Article
Sport Update
Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...
Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.
Positive Signs for Persib as David da Silva Returns to Scoring
Persib Bandung’s star striker, David da Silva, is back on track. The top scorer of last season’s BRI Liga 1 showcased his sharp instincts on November 9
Kevin Diks Is Ready to Play Against Japan?
Kevin Diks is confirmed to play for Indonesia’s national team in their match against Japan on (11/15/2024).
PSSI Chairman Erick Thohir's Hopes for Kevin Diks Ahead of Potent...
Indonesian Football Association (PSSI) Chairman Erick Thohir expressed optimism about Kevin Diks' impact on the national team's defense
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.