• Saturday, 23 November 2024

Jelang Piala Asia 2025, Timnas U20 Indonesia Jadwalkan Lima Kali Uji Coba di Jepang

Jelang Piala Asia 2025, Timnas U20 Indonesia Jadwalkan Lima Kali Uji Coba di Jepang
Kiper Persija Jakarta U20 Muhammad Hafizh Rizkianur menjalani pemusatan latihan jelang Piala Asia U20 2025 di Pemusatan Latihan Bali United Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali, Rabu (30/10/2024) (dok: ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)

SEAToday.com, Jakarta - Timnas U20 Indonesia menjadwalkan lima kali uji coba selama pemusatan latihan (TC) di Tokyo, Jepang. Hal ini untuk memperkuat kesiapan tim menjelang Piala Asia 2025.

“Konsep dari uji coba itu ada dengan tim kuat, tim sedang dan tim lemah dan itu sudah terpenuhi,” kata Pelatih Timnas Indonesia U20 Indra Sjafri di Pemusatan Latihan Bali United Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali, Rabu (30/10/2024), dilansir Antara.

Rencananya, uji coba ini dilakukan dengan klub yang berlaga pada kompetisi kelas dua atau setara Liga 2 hingga tim dari universitas.

Saat ini, sebanyak 33 skuad Garuda Muda tengah fokus berlatih selama satu minggu mulai 27 Oktober hingga 3 November 2024 di Bali.

Di antara 33 orang tersebut, tiga orang di antaranya merupakan pemain yang baru dipanggil salah satunya kiper asal klub Persija Jakarta yakni Muhammad Hafizh Rizkianur.

Para pemain ini kemudian akan diseleksi kembali hingga menjadi 30 orang pemain yang akan dibawa ke Jepang.

Skuad Garuda Muda rencananya akan bertolak dari Bali ke Jakarta pada 4 November 2024 dan akan melanjutkan perjalanan ke Jepang di hari yang sama melalui Bandara Haneda, Tokyo, Jepang.

Timnas U20 Indonesia rencananya akan berada di Jepang untuk pemusatan latihan mulai 6-23 November 2024 dan dijadwalkan kembali lagi ke Bali untuk melanjutkan TC.

Sementara itu, putaran final Piala Asia U20 berlangsung di China pada 6-23 Februari 2025. Indonesia sendiri sudah memastikan tempat di putaran final Piala Asia 2025.

Hasil ini setelah Indonesia berada di posisi puncak grup F dengan mengantongi tujuh poin pada babak kualifikasi setelah bermain imbang melawan Yaman 1-1.

Namun hingga saat ini, belum diketahui negara peserta yang akan menjadi lawan Timnas U20 Indonesia karena pengundian baru akan dilakukan pada 17 November 2024.

Dalam Piala Asia U20 di China, terdapat 16 negara yang lolos ke putaran final Piala Asia U20 dan akan dikelompokkan dalam empat grup.

16 negara tersebut yakni Arab Saudi, Australia, China, Irak, Iran, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Korea Utara, Kirgistan, Qatar, Suriah, Uzbekistan, Thailand, Yaman dan Yordania.

Share
Sport Update
Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Association

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Asso...

Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...

Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia

Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”

On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.

Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”

Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.

Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match

Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.

Popular Post

Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...

Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.

Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...

Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).

Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...

Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1