• Sunday, 23 February 2025

Hendra Setiawan Umumkan Pensiun dari Bulu Tangkis, Indonesia Masters 2025 Jadi Turnamen Terakhir

Hendra Setiawan Umumkan Pensiun dari Bulu Tangkis, Indonesia Masters 2025 Jadi Turnamen Terakhir
Atlet bulu tangkis Hendra Setiawan umumkan akan pensiun dari dunia bulu tangkis setelah 35 tahun menjadi atlet. (dok: Instagram/@hendrasansan)

SEAToday.com, Jakarta - Atlet bulu tangkis Hendra Setiawan mengumumkan akan pensiun dari dunia bulu tangkis setelah 35 tahun menjadi atlet.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, @hendrasansan, ia mengumumkan akan pensiun setelah turnamen Indonesia Masters 2025 yang akan digelar Januari mendatang.

"35 tahun sudah saya berada di dalam dunia badminton. Saya rasa saat ini adalah saat yang tepat untuk memutuskan bahwa saya akan mengakhiri karier saya sebagai atlet Badminton," tulis Hendra dalam unggahannya, Selasa (3/12/2024).

Kendati telah menyatakan gantung raket, Hendra Setiawan menyampaikan masih akan bertanding sekali lagi. Indonesia Masters 2025 akan menjadi panggung terakhirnya di bulu tangkis pada 21-26 Januari 2025 mendatang di Istora Senayan, Jakarta.

"Indonesia Master 2025 akan menjadi turnamen terakhir saya. Terimakasih kepada Tuhan karena saya diberi kesempatan bisa bermain sampai sejauh ini dan semua impian saya di dunia Badminton sudah tercapai," lanjut tulisannya.

Hendra yang merupakan atlet ganda putra juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada dua rekannya dalam bertanding yakni Alm. Markis Kido dan Mohammad Ahsan.

"Terimakasih untuk semua partner saya, khususnya alm.Kido & Ahsan yang sudah berjuang bersama. Terimakasih untuk PBSI, klub saya JayaRaya, semua sponsor khususnya Victor dan Waroeng Steak&Shake, semua pelatih dan teman2 ganda putra." ungkapnya.

Tidak hanya itu, ia juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada para fans yang setia mendukungnya sejak awal hingga bersama Ahsan dan mendapat julukan The Daddies.

"Terimakasih banyak untuk semua fans yang selalu mendukung saya dari dulu sampai sekarang. Dan terimakasih buat keluarga besar saya, terutama istri saya yang selalu men-support saya dalam keadaan apapun," tulis Hendra.

"Sampai ketemu di Indonesia Master 2025," tutupnya.

Hendra Setiawan merupakan seorang atlet bulu tangkis ganda putra senior yang kini telah menginjak usia 40 tahun. Ia mulai menggeluti olahraga badminton sejak kecil.

Namun di level profesional, dia memulainya pada 2001 ketika berpartisipasi dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Junior. Karier Hendra pun semakin meroket dan ia berhasil meraih banyak gelar.

Salah satu gelar yang paling bergengsi adalah medali emas Olimpiade Beijing 2008. Saat itu Hendra Setiawan meraih emas bersama pasangannya, Markis Kido.

Selain medali emas, Hendra Setiawan juga berhasil mengoleksi empat medali emas, satu perak dan satu perunggu kejuaraan dunia. Status juara dunia dia peroleh sekali bersama dengan Kido pada 2007, dan tiga kali dengan Ahsan pada 2013, 2015, dan 2019.

Share
Champions League
Manchester City Wins 3-1 Against Club Brugge, Reaches Champions League Play-offs

Manchester City Wins 3-1 Against Club Brugge, Reaches Champions League Play-offs

Champions League: Arsenal Thrashes Monaco, AC Milan Edges Crvena...

Arsenal delivered a dominant 3-0 victory over AS Monaco, while AC Milan secured a narrow 2-1 win against Crvena Zvezda

Champions League Recap: Barcelona Dominates Crvena Zvezda

Barcelona delivered an impressive 5-2 victory over Crvena Zvezda, while Paris Saint-Germain (PSG) suffered a defeat at the hands of Atletico Madrid.

Champions League Results: Arsenal Suffers Defeat at Inter Milan's...

Arsenal suffered a 0 - 1 defeat when they visited Inter Milan’s home in the Champions League on Thursday (11/7/2024)

Champions League Results: Real Madrid 1-3 AC Milan

Real Madrid lost to AC Milan 1–3 in the Champions League on Wednesday morning (11/6/2024).

Trending Topic
Sport Update
PSSI to Naturalize Three Players Before Indonesia vs Australia Match

PSSI to Naturalize Three Players Before Indonesia vs Australia Match

Ayu Pertiwi Martina Wins 2025 Asia Triathlon Cup Chennai

Indonesian triathlete Ayu Pertiwi Martina clinched victory at the 2025 Asia Triathlon Cup Chennai, India, held on Sunday (2/16).

Indonesia Crowned Champion at TSINGTAO Badminton Asia Mixed Team...

Indonesia secured the TSINGTAO Badminton Asia Mixed Team Championship 2025 title after defeating host nation China 3-1, on Sunday (2/16).

Cristiano Ronaldo Reclaims Title as World’s Highest-Paid Athlete

Cristiano Ronaldo has once again topped the list of the world's highest-paid athletes in 2024. According to a report from Sportico, the Portuguese star earned a total of $260 million.

NTT Prepares to Welcome Cristiano Ronaldo in Kupang

The NTT Provincial Football Association (PSSI NTT) is coordinating with the Graha Kasih Indonesia Foundation regarding the planned visit of football superstar Cristiano Ronaldo to Kupang on Tuesday (12/18).