Wembanyama Ukir Sejarah di NBA dengan Statistik Luar Biasa
SEAToday.com, Jakarta - Pemain muda San Antonio Spurs, Victor Wembanyama, kembali menorehkan sejarah di NBA. Wembanyama menjadi pemain pertama yang mencatatkan lebih dari satu pertandingan dengan minimal 20 poin, 15 rebound, 5 blok, dan 5 tembakan tiga angka.
Prestasi ini ia raih setelah pertandingan melawan Utah Jazz pada Minggu (10/11), dimana Wemby mencetak 24 poin, 16 rebound, 7 blok, dan 6 tembakan tiga angka. Meskipun Spurs kalah 111-110 dari Jazz, statistik luar biasa Wembanyama tetap menjadi sorotan utama.
Tidak hanya itu, pemain berusia 20 tahun ini juga memecahkan rekor sebagai pemain termuda yang mencatatkan 10 pertandingan dengan 7 blok atau lebih, melampaui legenda NBA seperti Shaquille O'Neal dan Hakeem Olajuwon.
Rekor-rekor lain yang dipecahkan Wembanyama:
Pemain pertama dalam sejarah NBA dengan lebih dari satu pertandingan dengan 20+ poin, 15+ rebound, 5+ blok, dan 5+ tembakan tiga angka.
Pemain kedua dalam sejarah yang mencatat enam tembakan tiga angka dan tujuh blok dalam satu pertandingan.
Menyamai rekor Kristaps Porzingis dengan tiga pertandingan dengan setidaknya lima tembakan tiga angka dan lima blok pada usia 20 tahun.
Statistik Wembanyama musim ini:
Rata-rata 18,3 poin, 10,2 rebound, 2,4 assist, 1,4 steal, dan 4,0 blok per pertandingan.
Persentase tembakan 42,5% dari lapangan dan 28,2% dari tiga angka dalam 10 pertandingan.
Dengan performa impresif ini, Wembanyama semakin menegaskan potensinya sebagai salah satu bintang masa depan NBA.
Penulis: Alif Rifdah Halim
Recommended Article
Sport Update
Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...
Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia
Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”
On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.
Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”
Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.
Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match
Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.
Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...
Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.