• Thursday, 19 December 2024

NPCI Sebut Jokowi Berani Hapus Diskriminasi Difabel Selama Memimpin

NPCI Sebut Jokowi Berani Hapus Diskriminasi Difabel Selama Memimpin
Presiden Jokowi Berikan Bonus Kepada Atlet Paralimpiade. (Foto: Sekretariat Kabinet)

SEAToday.com, Jakarta - Ketua Umum National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Senny Marbun menyebut bahwa selama memimpin, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berani menghapus diskriminasi kaum difabel.

"Kami segenap insan NPCI akan larut dalam keharuan karena Presiden Joko Widodo berani menghapus diskriminasi kaum difabel. Terima kasih, Pak Presiden. Kami dan anak cucu tidak akan pernah melupakan semuanya," kata Senny usai upacara penutupan Peparnas 2024 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (13/10/2024).

Ia menilai Presiden Jokowi merupakan pemimpin yang memberikan kesempatan luas kepada atlet disabilitas untuk berprestasi. Bahkan terkait bonus pun pemerintah menyamaratakan bonus untuk atlet difabel dengan non-difabel.

Senny juga menilai Jokowi berani menghapuskan diskriminasi dan marginalisasi kelompok disabilitas sehingga prestasi olahraga disabilitas nasional meningkat semasa pemerintahannya.

Pencapaian ini pun terbukti dari keberhasilan Indonesia menjadi juara umum dalam tiga edisi beruntun ASEAN Para Games pada 2017, 2022, dan 2023.

Selain itu, pada Asian Para Games 2018, Indonesia yang menjadi tuan rumah sukses menempati peringkat kelima klasemen perolehan medali.

Kemudian, pada Paralimpiade 2024 Prancis, Indonesia berhasil mengumpulkan 14 medali yang satu di antaranya medali emas yang merupakan terbanyak sepanjang masa keikutsertaan Indonesia dalam Paralimpiade.

Dalam Paralimpiade musim sebelumnya yakni Paralimpiade Tokyo 2020, sembilan medali dengan dua medali emas pun berhasil dikantongi Indonesia.

"Kita patut bersyukur olahraga difabel kita mengalami perkembangan yang spektakuler," ujar Senny.

Adapun salah satu bentuk keseriusan pemerintah di bawah kepemimpinan Jokowi dalam meningkatkan kualitas atlet disabilitas adalah membuat pusat pelatihan atlet paralimpiade di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Proses peletakan batu pertama fasilitas tersebut dilakukan Presiden Jokowi pada 8 Maret 2024. Pada Agustus 2024, kemajuan pembangunan pusat pelatihan itu mencapai 40 persen dan tahap pertamanya ditargetkan selesai Desember 2024.

"Dengan fasilitas itu, atlet-atlet NPCI diharapkan dapat bersaing di kompetisi-kompetisi internasional," tutur Senny.

Sementara itu, Peparnas 2024 menjadi kejuaraan nasional terakhir Presiden Joko Widodo yang akan purna tugas pada 20 Oktober 2024.

Share
Champions League
Champions League: Arsenal Thrashes Monaco, AC Milan Edges Crvena Zvezda

Champions League: Arsenal Thrashes Monaco, AC Milan Edges Crvena Zvezda

Champions League Recap: Barcelona Dominates Crvena Zvezda

Barcelona delivered an impressive 5-2 victory over Crvena Zvezda, while Paris Saint-Germain (PSG) suffered a defeat at the hands of Atletico Madrid.

Champions League Results: Arsenal Suffers Defeat at Inter Milan's...

Arsenal suffered a 0 - 1 defeat when they visited Inter Milan’s home in the Champions League on Thursday (11/7/2024)

Champions League Results: Real Madrid 1-3 AC Milan

Real Madrid lost to AC Milan 1–3 in the Champions League on Wednesday morning (11/6/2024).

Ter Stegen Admits Guilt after Eric Garcia's Red Card in Champions...

Barcelona goalkeeper Marc-Andre Ter Stegen has taken responsibility for a costly error that led to teammate Eric Garcia’s red card.

Trending Topic
Sport Update
Indonesia Targets Success in AFF Cup 2024

Indonesia Targets Success in AFF Cup 2024

Francisco Rivera and His Role at Persebaya: Slowly but Surely

Persebaya Surabaya's Francisco Rivera is showing steady progress in the BRI Liga 1 2024/25 season.

Seven-Goal Thriller! Arsenal Crush West Ham 5-2 in the Premier Le...

Arsenal delivered a commanding performance with a 5-2 victory over West Ham in the 13th week of the Premier League at London Stadium early Sunday morning local time.

Indonesia's FIFA Ranking Jumps to 125, Erick Thohir Expresses App...

The FIFA ranking of the Indonesian national team has risen to 125th in the world, climbing five places from its previous position with a total of 1135.11 points.

Shin Tae-yong Launches STY Academy to Boost Indonesian Youth Foot...

The academy offers a structured and comprehensive program designed to cater to different age groups and skill levels. According to the official STY Sports Group website, the programs are divided into four categories base...