Begini Profil Francois Letexier, Wasit Kontroversial Indonesia vs Guinea
SEAToday.com, Jakarta - Pertandingan Indonesia vs Guinea dalam babak playoff Olimpiade Paris 2024, Kamis (9/5), dipimpin oleh wasit asal Prancis bernama Francois Letexier.
Wasit tersebut kemudian menjadi sorotan usai sejumlah keputusan kontroversial yang dikeluarkan dalam laga tersebut.
Terdapat dua keputasan penalti kontroversial yang dikeluarkan oleh Letexier dalam laga yang dimenangkan oleh Guinea 1-0 atas Indonesia.
Penalti pertama terjadi pada menit ke-28. Letexier menunjuk titik putih usai pemain Guinea dijatuhkan oleh Witan Sulaeman. Keputusan ini kemudian menjadi kontroversi karena pelanggaran Witan terlihat berada di luar kotak penalti, tetapi Bah terjatuh di kotak penalti.
Kejadian ini pun mengundang protes Shin Tae-yong yang menganggap keputusan wasit tersebut tidak benar.
Tidak sampai disitu saja, berlanjut pada menit ke-76 wasit asal Prancis tersebut lagi-lagi membuat keputusan kontroversial yaitu keputusan penalti kedua untuk Guinea.
Keputusan tersebut tercipta saat Dewangga dinilai melanggar Algassime Bah di kotak terlarang. Dari tayangan ulang, terlihat jelas Dewangga mengambil bola dari kaki Bah.
Penalti ini memicu protes keras dari Shin Tae-yong yang berujung ia harus menerima kartu merah dari Letexier dan keluar dari lapangan.
Francois Letexier merupakan seorang wasit yang lahir pada 24 April 1089 di Bedee, Prancis.
Sejak 2015, ia sudah dipercaya memimpin pertandingan Ligue 2 Prancis lalu naik ke Ligue 1 pada 2016. Letexier resmi terdapat sebagai wasit FIFA pada 2017.
Ia kemudian memimpin sebagai wasit di beberapa liga seperti Liga Champions hingga Final Europa League 2021. Namun memang, Letexier memiliki sejumlah catatan keputusan kontroversial sepanjang karirnya. Dia pernah mengeluarkan empat kartu merah untuk pemain Saint-Etienne di Ligue 2 saat melawan Le Harve pada 20 Agustus 2022.
Tidak hanya itu, pada pertandingan Nice vs Nantes di Ligue 1 pada 20 Agustus 2022, ia juga pernah mengeluarkan keputusan kontroversial dengan tidak memberikan penalti kepada Nantes saat pemain Nice dengan jelas handball.
Recommended Article
Sport Update
Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...
Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia
Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”
On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.
Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”
Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.
Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match
Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.
Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...
Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.