Gregoria dan Jonatan Siap Berlaga di Semifinal India Open 2025

SEAToday.com, Jakarta - Sebanyak dua wakil Indonesia yaitu tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung dan tunggal putra Jonatan Christie siap berlaga pada babak semifinal India Open 2025 di New Delhi, Sabtu (18/1).
Pada babak empat besar turnamen BWF Super 750 tersebut, Gregoria akan menantang tunggal putri Korea Selatan, An Se Young.
Ini merupakan pertemuan pertama mereka pada tahun ini, setelah sebelumnya Gregoria dan An berlaga pada partai semifinal Olimpiade Paris 2024 dan semifinal Denmark Open 2024.
“Pastinya saya bertekad untuk melakukan yang terbaik melawan An Se Young. Bukan lawan yang mudah, tapi semoga bisa bermain lepas, bebannya mau saya jadikan motivasi,” kata Gregoria.
Pertandingan ini pun sekaligus menjadi semifinal pertama Gregoria pada tahun 2025 ini.
Beralih ke sektor tunggal putra, unggulan kedua Jonatan Christie bakal bersua dengan wakil Denmark sekaligus unggulan ketiga, Viktor Axelsen pada partai semifinal hari ini.
"Lawan Viktor saya mau berusaha yang terbaik. Kesempatan untuk menang pasti selalu ada," ujar Jonatan.
Ini merupakan pertemuan pertama mereka setelah dua tahun, di mana pertemuan terakhir mereka terjadi di babak perempat final Kumamoto Masters Japan 2023.
Saat itu, Jonatan harus kalah rubber game terhadap Viktor dengan skor 15-21, 21-18, 21-9. Di atas kertas, Viktor unggul dengan 10 kemenangan atas Jonatan pada total 12 pertemuan mereka.
Jonatan berhasil mengunci tiket ke semifinal setelah memenangkan laga perempat final atas wakil Taiwan Lin Chun-Yi melalui rubber game 22-20, 9-21, 21-10.
Recommended Article
Indonesia National Team
Kevin Diks Aims Win Against China
Indonesian national team defender Kevin Diks is targeting a win over China on June 5.
Indonesia Vs Bahrain: Ole Romeny Goal Keeps Garuda's Chance Alive...
The Indonesian national team maintained its chances of qualifying for the fourth round of the 2026 World Cup Qualifiers after a narrow 1-0 win over Bahrain.
No Mees Hilgers and Sandy Walsh for Indonesia Vs Bahrain?
The Indonesian national team is likely to be without Mees Hilgers in the match against Bahrain in the continuation of the 2026 World Cup Qualifiers
Calvin Verdonk: Indonesia Can Win Against Bahrain
Indonesian national team defender Calvin Verdonk is optimistic that his team can win against Bahrain in the continuation of the 2026 World Cup Qualifiers
Trending Topic
Sport Update
Mohamed Salah Shines as Liverpool Defeats Manchester City 2-0 at...
Mohamed Salah once again proved himself as Liverpool’s key player, scoring one goal and providing an assist in their 2-0 victory over Manchester City at Etihad Stadium on Sunday local time or early Monday (2/24) morning...
PSSI Fires Indonesian U20 National Team Coach Indra Sjafri
PSSI officially relieved Indonesia U20 national team coach Indra Sjafri of his duties.
PSSI to Naturalize Three Players Before Indonesia vs Australia Ma...
PSSI plans to naturalize three diaspora players ahead of Indonesia’s match against Australia in the third round of the 2026 FIFA World Cup Asian qualifiers on March 20.
Ayu Pertiwi Martina Wins 2025 Asia Triathlon Cup Chennai
Indonesian triathlete Ayu Pertiwi Martina clinched victory at the 2025 Asia Triathlon Cup Chennai, India, held on Sunday (2/16).