Carlos Pena Akui Banyak yang Harus Diperbaiki Jelang Laga vs PSIS Semarang
SEAToday.com, Jakarta - Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena mengaku kualitas anak asuhnya yakni Macan Kemayoran masih harus ditingkatkan lagi usai melewati empat laga di BRI Liga 1 2024/25 tanpa kemenangan, yaitu dua hasil imbang dengan status kandang dan dua kali kekalahan di tandang.
“Saya pikir, sejatinya di empat pertandingan terakhir kami bisa menang jika kami memiliki akurasi finishing yang lebih baik. Kami terlalu banyak menyia-nyiakan peluang di depan gawang lawan. Ini harus segera diperbaiki,” kata Carlos Pena, dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru, Rabu (2/10).
Pelatih asal Spanyol itu juga menilai bahwa liga tersebut tidaklah mudah, melihat kurangnya dukungan dari para suporter saat bertanding melawan PSM Makassar.
“Ini tidak mudah. Liga ini tidak mudah untuk semua tim, termasuk Persija. Empat pertandingan kami terakhir memiliki perbedaan situasi. Kami bermain kandang di GBK, kemudian kami bermain kandang tanpa dukungan suporter (vs PSM),” ujarnya.
Macan Kemayoran itu kalah 1-3 dari PSBS Biak saat pertandingan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Giantat (12/9) dan 0-2 dari Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung (23/9).
Sementara, hasil imbang 0-0 didapatkan saat menjamu Dewa United FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta (16/9) dan 1-1 usai melawan PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul (29/9).
Carlos sendiri sangat menyayangkan hal tersebut yang tidak seharusnya terjadi kepada Persija. Sebelumnya Persija berhasil melewati tiga laga awal musim dengan hasil yang positif.
Rizky Ridho dkk yang berhasil menang meyakinkan 3-0 atas PS Barito Putera pada (10/8) dan 2-1 atas Persis pada (24/9), serta imbang 0-0 dengan Persita (18/9).
Meski demikian, Persija masih memiliki jeda yang cukup panjang yakni selama 17 hari yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas jelang laga selanjutnya melawan PSIS Semarang pada (17/10). Carlos berharap para pemain dapat memaksimalkan kesempatan tersebut hingga meraih kemenangan usai masa jeda itu.
“Kami akan terus berkembang dan perbaiki diri. Perjalanan ini tidak mudah. Kami terus mencoba lebih semangat, lebih percaya diri, dan kerja lebih keras selama jeda kompetisi. Para pemain harus lebih memperlihatkan komitmen dan tanggung jawab di lapangan. Kami berharap meraih kemenangan setelah masa jeda ini,” ucap Carlos Pena lagi.
Penulis: Hepy Marshanda
Recommended Article
Sport Update
Persib Players Feel Confident Amid Positive Streak
Persib Bandung is proving they’re a force to be reckoned with in the BRI Liga 1 2024/25 season.
Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...
Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.
Positive Signs for Persib as David da Silva Returns to Scoring
Persib Bandung’s star striker, David da Silva, is back on track. The top scorer of last season’s BRI Liga 1 showcased his sharp instincts on November 9
Kevin Diks Is Ready to Play Against Japan?
Kevin Diks is confirmed to play for Indonesia’s national team in their match against Japan on (11/15/2024).
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.