Mees dan Eliano Ungkap Perasaan usai Resmi Jadi WNI dan Main untuk Timnas Indonesia
SEAToday.com, Jakarta - Mees Hilgers dan Eliano Reijnders yang baru saja melaksanakan proses naturalisasi atau berpindah kewarganegaraan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) mengaku bangga dapat bergabung bersama timnas Indonesia untuk membela Tanah Air.
Hal itu disampaikan langsung oleh keduanya usai menjalani pengambilan sumpah dan janji setia pewarganegaraan Indonesia di Brussel, Belgia, Senin (30/9).
Keduanya juga tampak tidak sabar untuk menggunakan jersey Indonesia pada pertengahan Oktober nanti yang akan berlaga pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Grup C dengan melawan Bahrain (10/10) dan China (15/10).
"Pak Erick, saya siap untuk Indonesia. Saya bangga bermain untuk Indonesia dan saya senang berada di sini," kata Mees, dikutip dari Instagram resmi Erick Thohir, Selasa (1/10).
"Halo Indonesia, saya siap bergabung dengan tim nasional. Saya tidak sabar, sampai jumpa di sana. Saya cinta Indonesia," tambah Eliano.
Di sisi lain, kedua pesepak bola tersebut memiliki darah Indonesia sehingga terlihat ketulusan dari mereka untuk dapat meningkatkan prestasi sepak bola Tanah Air di dunia.
Mees merupakan pesepak bola berusia 23 tahun yang memiliki darah Indonesia melalui sang Ibu, Linda Tombeng yang berasal dari Sulawesi Utara. Sementara Eliano memiliki darah Indonesia dari sang Ibu, Angelina Syane Lekatompessy yang bersuku Ambon dan lahir di Jakarta.
Proses naturalisasi dari kedua pesepak bola itu dihadiri wakil dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum (AHU) Cahyo Rahadian Muzhar, yang disaksikan langsung oleh Duta Besar Republik Indonesia untuk Belgia dan Uni Eropa, Andri Hadi serta anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga.
Penulis: Hepy Marshanda
Recommended Article
Sport Update
Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...
Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia
Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”
On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.
Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”
Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.
Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match
Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.
Popular Post
Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...
Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.
Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...
Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).
Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...
Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.
Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...
Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.