Menpora Soal Pemain Naturalisasi: 100 Persen Miliki Darah Indonesia

SEAToday.com, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo turut menghadiri proses naturalisasi calon pemain sepak bola yakni Mees Victor Joseph Hilgers dan Eliano Reijnders yang telah disetujui oleh Komisi X DPR RI.
Menpora meyakini bahwa proses naturalisasi atlet keturunan 100% memiliki darah Indonesia.
Pada kesempatannya itu, ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh Anggota Komisi X DPR RI yang telah mendukung proses naturalisasi untuk kedua calon sepak bola kali ini.
"Bapak ibu pimpinan dan seluruh Anggota Komisi X DPR RI, saya ucapkan terima kasih atas semua dukungan dan persetujuan kali ini dalam proses pemberian pertimbangan kewarganegaraan dua atlet keturunan Indonesia Eliano Reijnders dan Mees Hilgers," kata Menpora Dito didampingi Sesmenpora Gunawan Suswantoro saat Raker di Ruang Rapat Komisi X DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (17/9) sore, seperti yang dikutip oleh Kemenpora.
Menpora Dito kembali menegaskan proses tersebut juga telah melewati pertimbangan keturunan para atlet yang memiliki 100% darah Indonesia.
"Prinsipnya kami dari Kemenpora RI, pastinya memandang pemberian kewarganegaraan pemain naturalisasi ini sebagai hak asasi manusia yang inklusif. Di mana semua pemain yang kami proses adalah pemain-pemain yang seratus persen (100%) memiliki darah Indonesia secara langsung," tutur Menpora Dito melanjutkan.
Menurutnya, saat ini sudah tidak ada lagi proses naturalisasi calon pemain Indonesia yang tidak memiliki darah Indonesia. Hal tersebut ditujukan agar para pemain dengan sangat tulus membela Tanah Air dalam mencapai target jangka panjang untuk Indonesia di 100 besar FIFA dan menempati posisi ke-10 besar Asia.
"Jadi, tidak ada lagi pemain yang tidak memiliki darah Indonesia yang kami proses. Dan ini merupakan sebuah komitmen bersama khususnya PSSI dimana proses naturalisasi ini dalam rangka jangka pendek untuk membuat lompatan yang jauh agar peringkat Indonesia menjadi 100 besar dunia," ujar Menpora Dito.
Sementara, Komisi X DPR RI berharap kepada pemerintah dan PSSI untuk mencatat apa yang telah disampaikan dalam rapat tersebut sebagai langkah untuk mengembangkan prestasi olahraga khususnya sepak bola nasional.
"Komisi X DPR RI mendorong Pemerintah dan PSSI, memperhatikan seluruh catatan dan rekomendasi yang disampaikan Komisi X DPR RI hari ini sebagai langkah untuk membangun prestasi olahraga, khususnya persepakbolaan nasional. Selanjutnya hasil Rapat Kerja hari ini akan disampaikan dalam Rapat Paripurna DPR RI untuk diambil keputusan," tutup Hetifah.
Penulis: Hepy Marshanda
Recommended Article
Indonesia National Team
Kevin Diks Aims Win Against China
Indonesian national team defender Kevin Diks is targeting a win over China on June 5.
Indonesia Vs Bahrain: Ole Romeny Goal Keeps Garuda's Chance Alive...
The Indonesian national team maintained its chances of qualifying for the fourth round of the 2026 World Cup Qualifiers after a narrow 1-0 win over Bahrain.
No Mees Hilgers and Sandy Walsh for Indonesia Vs Bahrain?
The Indonesian national team is likely to be without Mees Hilgers in the match against Bahrain in the continuation of the 2026 World Cup Qualifiers
Calvin Verdonk: Indonesia Can Win Against Bahrain
Indonesian national team defender Calvin Verdonk is optimistic that his team can win against Bahrain in the continuation of the 2026 World Cup Qualifiers
Trending Topic
Sport Update
Mohamed Salah Shines as Liverpool Defeats Manchester City 2-0 at...
Mohamed Salah once again proved himself as Liverpool’s key player, scoring one goal and providing an assist in their 2-0 victory over Manchester City at Etihad Stadium on Sunday local time or early Monday (2/24) morning...
PSSI Fires Indonesian U20 National Team Coach Indra Sjafri
PSSI officially relieved Indonesia U20 national team coach Indra Sjafri of his duties.
PSSI to Naturalize Three Players Before Indonesia vs Australia Ma...
PSSI plans to naturalize three diaspora players ahead of Indonesia’s match against Australia in the third round of the 2026 FIFA World Cup Asian qualifiers on March 20.
Ayu Pertiwi Martina Wins 2025 Asia Triathlon Cup Chennai
Indonesian triathlete Ayu Pertiwi Martina clinched victory at the 2025 Asia Triathlon Cup Chennai, India, held on Sunday (2/16).