• Friday, 22 November 2024

Sumbawa Jadi Tuan Rumah MXGP Motocross 2024

Sumbawa Jadi Tuan Rumah MXGP Motocross 2024
Ilustrasi motocross (Shutterstock/Artur Didyk)

SEAToday.com, Jakarta - Indonesia dipercaya untuk menjadi tuan rumah MXGP Motocross 2024 yang akan berlokasi di Sumbawa (30/6) dan Lombok (7/7), Nusa Tenggara Barat (NTB). Ajang balap motor internasional ini akan menggunakan seri 10 Sirkuit Samota dan seri 11 Sirkuit Selaparang.

Dilansir dari Antara News, dengan berlangsungnya MXGP tersebut dapat mendorong perekonomian masyarakat sekitar daerah. Sebagaimana yang disampaikan oleh Ketua MXGP Indonesia 2024, Zulkieflimansyah pada konferensi pers di Jakarta, Rabu (28/2/2024).

“Jadi menurut kami, sebelumnya tidak ada apa-apa di Samota, dengan adanya MXGP sekarang investasi ada kepastian. Nah ini spirit yang ingin kami sampaikan ke berbagai daerah di seluruh Indonesia. Kalau Sumbawa dengan segala keterbatasan mampu menyelenggarakan global event, semestinya Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, dan sebagainya bisa menghadirkan ajang besar di daerahnya masing-masing,” katanya.

Selain itu, dengan diselenggarakannya kejuaraan dunia sekelas MXGP penting untuk meningkatkan kapabilitas pembalap Indonesia. Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (IMI), Erwin Indriyanto menambahkan, “kejuaraan dunia itu bagus untuk memicu atlet-atlet kita, di sini banyak atlet yang berbakat. Jadi atlet-atlet muda ini bisa melihat dan kalau bisa kami sedang usahakan mendapat wild card agar bisa ikut di MXGP.”

Pada 2024, ini adalah ketiga kalinya NTB menjadi daerah yang dipercaya untuk menyelenggarakan MXGP. Kejuaraan tersebut terakhir kali ada pada tahun lalu yang diselenggarakan di Sirkuit Selaparang, Lombok.

Penulis: Annisa Salsabilla

Share
Sport Update
Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Association

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Asso...

Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...

Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia

Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”

On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.

Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”

Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.

Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match

Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.

Popular Post

Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...

Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.

Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...

Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).

Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...

Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1