• Saturday, 15 March 2025

PT LIB dan Komdis PSSI Koordinasi Terkait Kasus 12 Pemain PSM di Lapangan

PT LIB dan Komdis PSSI Koordinasi Terkait Kasus 12 Pemain PSM di Lapangan
Manchester City kembali duduk di puncak klasemen Liga Inggris (Shutterstock)

SEAToday.com, Jakarta - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), sebagai operator Liga Indonesia, tengah berkoordinasi dengan Komite Disiplin (Komdis) PSSI terkait insiden 12 pemain PSM Makassar yang terjadi saat pertandingan melawan Barito Putera pada Minggu (22/12) di Stadion Batakan, Balikpapan.

Insiden ini mencuat setelah rekaman video menunjukkan bahwa PSM sempat bermain dengan 12 pemain pada menit ke-98.

Situasi tersebut bermula ketika PSM melakukan tiga pergantian pemain secara bersamaan pada menit ke-90+7. Namun, salah satu pemain yang seharusnya keluar ternyata belum meninggalkan lapangan, sehingga terjadi kelebihan jumlah pemain di lapangan.

Menanggapi hal ini, PT LIB menyatakan telah mengumpulkan seluruh fakta di lapangan dan menyerahkannya kepada Komdis PSSI untuk ditindaklanjuti.

“Kami menghargai proses yang tengah berlangsung dan menegaskan bahwa keputusan yang diambil nantinya akan didasarkan pada peraturan dan regulasi yang berlaku di BRI Liga 1,” ujar Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, dalam keterangan tertulisnya, seperti dilansir Antara

Ferry juga menambahkan bahwa semua laporan akan diproses berdasarkan fakta yang ada serta mengacu pada Laws of The Game, Kode Disiplin, dan Regulasi kompetisi. “Semua laporan akan dihimpun dan akan diputuskan Komdis berdasarkan fakta dan laporan yang ada,” jelasnya.

Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kemenangan PSM Makassar 3-2 atas Barito Putera. Hasil ini membawa PSM naik ke posisi keempat klasemen dengan 27 poin, sementara Barito Putera tetap berada di peringkat ke-15 dengan 11 poin.

Kasus ini menjadi sorotan karena kelebihan jumlah pemain di lapangan melibatkan pelanggaran regulasi yang bisa berdampak pada hasil pertandingan atau sanksi bagi tim yang bersangkutan. Keputusan akhir akan ditentukan setelah Komdis PSSI menyelesaikan investigasi berdasarkan laporan PT LIB.

 

Penulis: Alif Rifdah Halim

 

 

 

Share
Champions League
Champions League: Liverpool Defeat PSG, Thanks to Alisson

Champions League: Liverpool Defeat PSG, Thanks to Alisson

Manchester City Wins 3-1 Against Club Brugge, Reaches Champions L...

Manchester City secured their spot in the Champions League play-offs after defeating Club Brugge 3-1 in their eighth group stage match at the Etihad Stadium in Manchester, early Thursday (1/30) morning Western Indonesia...

Champions League: Arsenal Thrashes Monaco, AC Milan Edges Crvena...

Arsenal delivered a dominant 3-0 victory over AS Monaco, while AC Milan secured a narrow 2-1 win against Crvena Zvezda

Champions League Recap: Barcelona Dominates Crvena Zvezda

Barcelona delivered an impressive 5-2 victory over Crvena Zvezda, while Paris Saint-Germain (PSG) suffered a defeat at the hands of Atletico Madrid.

Champions League Results: Arsenal Suffers Defeat at Inter Milan's...

Arsenal suffered a 0 - 1 defeat when they visited Inter Milan’s home in the Champions League on Thursday (11/7/2024)

Trending Topic
Sport Update
Sports Minister Confirms Indra Sjafri to Coach Indonesia’s 2025 SEA Games Football Team

Sports Minister Confirms Indra Sjafri to Coach Indonesia’s 2025 SEA Games Football Team

Mohamed Salah Shines as Liverpool Defeats Manchester City 2-0 at...

Mohamed Salah once again proved himself as Liverpool’s key player, scoring one goal and providing an assist in their 2-0 victory over Manchester City at Etihad Stadium on Sunday local time or early Monday (2/24) morning...

PSSI Fires Indonesian U20 National Team Coach Indra Sjafri

PSSI officially relieved Indonesia U20 national team coach Indra Sjafri of his duties.

PSSI to Naturalize Three Players Before Indonesia vs Australia Ma...

PSSI plans to naturalize three diaspora players ahead of Indonesia’s match against Australia in the third round of the 2026 FIFA World Cup Asian qualifiers on March 20.

Ayu Pertiwi Martina Wins 2025 Asia Triathlon Cup Chennai

Indonesian triathlete Ayu Pertiwi Martina clinched victory at the 2025 Asia Triathlon Cup Chennai, India, held on Sunday (2/16).