SEAToday.com, Seoul – Pemain Timnas Indonesia yang sedang viral dibicarakan akhir-akhir ini Pratama Arhan dikabarkan akan ditawari kontrak baru di Suwon FC. Manajemen klub disebut akan perpanjang kontrak Arhan satu musim lagi di Suwon FC.
Kontrak Arhan bersama Suwon FC memang akan berakhir pada bulan Januari 2025 mendatang. Kabar kontrak Arhan akan diperpanjang dikabarkan oleh mertua Arhan, Andre Rosiade baru-baru ini kepada wartawan. Namun menurut politisi Partai Gerindra mengatakan menantunya belum mengambil sikap akan menerima tawaran tersebut atau pindah klub.
Apalagi menit bermain Arhan d Suwon FC masih sangat sedikit. Tercatat mantan pemain PSIS Semarang ini baru bermain satu kali di Liga Korea Selatan. Bahkan saat melakukan debut Arhan malah diusir wasit karena mendapat kartu merah usai melanggar pemain lawan. Sejak mendapat kartu merah sampai sekarang Arhan belum lagi bermain untuk Suwon FC.
Arhan memang sempat masuk beberapa kali ke daftar pemain cadangan. Namun pelatih Suwon FC tak juga memasukkan pemain yang terkenal dengan lemparan ke dalam itu. Kesabaran Arhan benar-benar diuji selama bermain untuk Suwon FC.
Apalagi dia membawa beban sebagai pemain Timnas Indonesia yang berlaga di luar negeri bisa memberikan prestasi atau minimal sering bermain meski hanya jadi pemain cadangan. Ekspetasi fans Arhan cukup besar menyaksikan pemain idola mereka tampil memukau di Suwon FC.
Sebelum bermain di Suwon FC, Arhan sempat bermain di Tokyo Verdy klub asal Jepang. Saat kontraknya habis, Arhan pindah ke Suwon FC. Andai kata Arhan tak perpanjang kontrak baru di Suwon FC, suami Azizah Salsha ini harus mencari klub baru yang akan menjadi pelabuhan selanjutnya.
Kemungkinan Arhan akan tetap bermain di klub luar negeri dan tak tertarik kembali ke Indonesia. Statusnya sebagai pemain abroad Timnas Indonesia sangat dijaga oleh pria asal Blora, Jawa Tengah ini. Bisa saja Arhan pindah ke klub di Asia bahkan Eropa mengikuti jejak Marselino Ferdinan yang kini perkuat Oxford United.
Konsentrasi Arhan dikabarkan tengah terpecah. Selain memikirkan masa depannya di Suwon FC, Arhan juga fokus mempersiapkan dirinya membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia melawan Arab Saudi dan Australia.
Recommended Article
Champions League
Champions League Recap: Barcelona Dominates Crvena Zvezda
Barcelona delivered an impressive 5-2 victory over Crvena Zvezda, while Paris Saint-Germain (PSG) suffered a defeat at the hands of Atletico Madrid.
Champions League Results: Arsenal Suffers Defeat at Inter Milan's...
Arsenal suffered a 0 - 1 defeat when they visited Inter Milan’s home in the Champions League on Thursday (11/7/2024)
Champions League Results: Real Madrid 1-3 AC Milan
Real Madrid lost to AC Milan 1–3 in the Champions League on Wednesday morning (11/6/2024).
Ter Stegen Admits Guilt after Eric Garcia's Red Card in Champions...
Barcelona goalkeeper Marc-Andre Ter Stegen has taken responsibility for a costly error that led to teammate Eric Garcia’s red card.
Trending Topic
Sport Update
Francisco Rivera and His Role at Persebaya: Slowly but Surely
Persebaya Surabaya's Francisco Rivera is showing steady progress in the BRI Liga 1 2024/25 season.
Seven-Goal Thriller! Arsenal Crush West Ham 5-2 in the Premier Le...
Arsenal delivered a commanding performance with a 5-2 victory over West Ham in the 13th week of the Premier League at London Stadium early Sunday morning local time.
Indonesia's FIFA Ranking Jumps to 125, Erick Thohir Expresses App...
The FIFA ranking of the Indonesian national team has risen to 125th in the world, climbing five places from its previous position with a total of 1135.11 points.
Shin Tae-yong Launches STY Academy to Boost Indonesian Youth Foot...
The academy offers a structured and comprehensive program designed to cater to different age groups and skill levels. According to the official STY Sports Group website, the programs are divided into four categories base...