Profil Timnas U-23 Guinea, Lawan Indonesia di Playoff Olimpiade Paris
SEAToday.com, Jakarta – Perjuangan Timnas Indonesia U-23 belum berhenti. Mereka harus melawan Timnas U-23 Guinea di babak playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis (9/5). Rencananya pertandingan akan berlangsung di Paris, Prancis.
Pertandingan melawan Guinea harus dimenangkan Indonesia. Kemenangan itu akan memastikan satu tiket ke Olimpiade Paris yang akan berlangsung pada pertengahan tahun 2024. Jika lolos Indonesia akan satu grup dengan Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru (New Zealand).
Selama ini memang Guinea bukan negara Afrika yang terkenal memiliki kekuatan sepak bola dibandingkan negara-negara di Afrika lainnya seperti Nigeria, Kamerun, Pantai Gading, atau Mesir, hingga Maroko.
Timnas sepak bola Guinea juga belum pernah ikut serta dalam Olimpiade. Bahkan di Piala Afrika U-23 saja Guinea baru pertama kali tampil di tahun 2023. Namun di Piala Afrika mereka berada di peringkat keempat sehingga memiliki peluang tampil di Olimpiade meski lewat playoff.
Beberapa pemain Timnas Guinea U-23 ada yang bermain di Eropa. Misalnya Aguibou Camara gelandang Olympiakos yang harga pasarannya menembus angka Rp 43,45 miliar. Juga pemain belakang Naby Oulare yang harganya mencapai Rp 17,38 miliar.
Dihuni beberapa pemain berkelas membuat Guinea tak bisa dipandang sebelah mata. Apalagi permainan timnas negara Afrika memiliki keunggulan dalam hal kekuatan fisik dan kecepatan yang harus diwaspadai pemain Timnas Indonesia U-23.
Jelang pertandingan lawan Indonesia, Timnas Guinea U-23 sudah menyiapkan diri. Mereka melakukan persiapan dibawah staf kepelatihan Timnas Guinea senior dalam meracik strategi dan memilih pemain.
Timnas Guinea U-23 juga melakukan pelatihan di Spanyol. Artinya Guinea juga tidak memandang remeh Indonesia sebab mereka melakukan persiapan yang cukup matang untuk bisa memenangkan pertandingan.
Timnas Indonesia U-23 jarang melakukan pertandingan melawan timnas dari Afrika. Tentunya mereka harus fokus untuk menghadapi Guinea. Sebab cara terakhir untuk lolos ke Olimpiade Paris adalah mengalahkan Guinea di playoff nanti.
Recommended Article
Champions League
Champions League Recap: Barcelona Dominates Crvena Zvezda
Barcelona delivered an impressive 5-2 victory over Crvena Zvezda, while Paris Saint-Germain (PSG) suffered a defeat at the hands of Atletico Madrid.
Champions League Results: Arsenal Suffers Defeat at Inter Milan's...
Arsenal suffered a 0 - 1 defeat when they visited Inter Milan’s home in the Champions League on Thursday (11/7/2024)
Champions League Results: Real Madrid 1-3 AC Milan
Real Madrid lost to AC Milan 1–3 in the Champions League on Wednesday morning (11/6/2024).
Ter Stegen Admits Guilt after Eric Garcia's Red Card in Champions...
Barcelona goalkeeper Marc-Andre Ter Stegen has taken responsibility for a costly error that led to teammate Eric Garcia’s red card.
Trending Topic
Sport Update
Erick Thohir: PSSI Technical Director to Be Announced by the End...
The Chairman of PSSI, Erick Thohir, stated that the position of the PSSI technical director will be filled and announced by the end of February 2025.
Erick Thohir: One National Team Assistant Coach to Handle Youth P...
The Chairman of PSSI, Erick Thohir, revealed that they will appoint an assistant coach for the Indonesian national team who will specifically be responsible for handling the player regeneration process in youth age group...
Real Madrid Reclaims LaLiga Top Spot After 4-1 Victory Over Las P...
Real Madrid successfully reclaimed the top position in the 2024/25 LaLiga standings from Atletico Madrid after securing a convincing 4-1 victory over Las Palmas in the 20th-week match at Santiago Bernabeu Stadium on earl...
Renovation Completed, Public Works Minister Ensures Kanjuruhan St...
Public Works (PU) Minister Dody Hanggodo said renovation of Kanjuruhan Stadium in East Java, had been completed in its entirety on Saturday (1/18). He also ensured that all facilities have met FIFA standards.