• Sabtu, 21 September 2024

Jadwal Timnas Qatar vs Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Jadwal Timnas Qatar vs Indonesia di Piala Asia U-23 2024
Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-23 di Ajang Piala Asia (PSSI)

SEAToday.com, Jakarta-Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi tuan rumah Qatar di laga perdana Piala Asia U-23 2024. Qatar vs Indonesia bakal berlangsung di Stadion Jassim Bin Hamad, Senin, 15 April 2024.

Skuad Garuda Muda sebelumnya telah melakoni dua partai uji coba melawan Arab Saudi pada 5 April 2024 dan Uni Emirat Arab pada 8 April 2024. Kemenangan dipetik 1-0 atas Uni Emirat Arab dan kalah 1-3 dari Arab Saudi.

Pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan telah mengantongi pengalaman yang baik saat uji coba. Dikatakannya, performa dan kepercayaan diri pemain meningkat.

"Dua laga itu membantu tim kami, saya bisa mengatakan dua uji coba ini bisa mempersiapkan laga khususnya melawan Qatar dan Yordania. Kami melakukan persiapan yang baik sejauh ini," katanya dikutip dari laman PSSI.

Setelah melawan Qatar, Indonesia menghadapi Australia (18 April) dan Yordania (21 April). Skuad Garuda Muda diharapkan melaju ke babak semifinal, sekaligus menjaga peluang lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Juara, runner-up, dan peringkat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024 berhak mentas di Olimpiade Paris 2024. Sedangkan posisi empat besar harus menjalani play-off melawan peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023, Guinea.

Jadwal Qatar U-23 vs Indonesia U-23

Senin, 15 April 2024

Pukul 22.30 WIB

Siaran langsung: RCTI

Live streaming: RCTI+ dan Vision+

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics