• Minggu, 24 November 2024

Berlaga di Indonesia, Menpora Pastikan Keamanan Timnas Bahrain

Berlaga di Indonesia, Menpora Pastikan Keamanan Timnas Bahrain
Pesepak bola Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen (kanan) menggiring bola dengan dikawal pesepak bola Timnas Bahrain Waleed Al Hayam (kiri) dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional Bahrain, Kamis (10/10/2024). (dok. PSSI)

SEAToday.com, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo memastikan keamanan tim nasional Bahrain jika berlaga melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Jadi kalau ada statement pihak Bahrain mengatakan tidak aman di Indonesia, kami pastikan tidak ada potensi ancaman keamanan yang bisa membahayakan tim Bahrain," tegas Dito di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (21/10).

Ia menegaskan bahwa seharusnya tidak ada alasan bagi tim Bahrain untuk menolak bermain di Indonesia. Bahkan, FIFA sudah mengatakan bahwa pertandingan tetap harus dilaksanakan di Indonesia.

"FIFA sudah mengatakan pertandingan tetap di Indonesia. Harus di Indonesia. Kalau tidak, berarti menang WO," ujarnya.

Seperti diketahui, asosiasi sepak bola Bahrain sebelumnya telah mengajukan pemindahan venue pertandingan kualfikasi Piala Dunia 2026 melawan Indonesia, yang harus dilaksanakan di Indonesia pada Maret 2025 mendatang, menjadi ke negara lain.

Alasan pengajuan ini dilakukan yaitu karena tim Bahrain takut atas keselamatan saat berlaga di Indonesia, setelah pada laga sebelumnya mereka menuai hujatan akibat laga yang harus berakhir imbang 2-2 melawan Indonesia dinilai kontroversial.

Share
Info Olahraga
Erick Thohir Lantik Pengurus Baru Federasi Futsal Indonesia dan Asosiasi Sepak Bola Pantai

Erick Thohir Lantik Pengurus Baru Federasi Futsal Indonesia dan Asosiasi Sepak Bola Pantai

Naik MRT Gratis Pulang Pergi dan Shuttle Bus saat Laga Indonesia...

Tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah termasuk gratis naik MRT pergi pulang (PP) dan shuttle bus.

Usung Konsep Ramah Lingkungan, SEA Today Golf Day ke-2 Kembali Ha...

Mengusung konsep “green” atau ramah lingkungan, SEA TODAY Golf Day yang ke-2 akan digelar pada Sabtu (9/11/2024) di Rainbow Hills Golf Club.

AFF Gelar Coaching Clinic di Jakarta

Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) menggelar coaching clinic di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Sabtu, 2 November 2024.

Dari 17 Pertemuan, Indonesia Catat 3 Kali Kemenangan Lawan Tiongk...

Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Tiongkok, Selasa (15/10/2024) Laga ke-18 antar kedua negara akan digelar di Stadion Qingdao Youth Football, pukul 19.00...

Trending Topics
LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1