• Sabtu, 21 September 2024

Sisa 3 Bulan, Indonesia Umumkan Nama Pebulutangkis Olimpiade Paris 2024

Sisa 3 Bulan, Indonesia Umumkan Nama Pebulutangkis Olimpiade Paris 2024
Olimpiade Paris 2024 (Shutterstock)

SEAToday.com, Jakarta - Sebanyak sembilan pemain bulutangkis Indonesia dari sektor yang berbeda mendapatkan tiket untuk melaju ke Olimpiade Paris pada Juli mendatang.

Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah mempersiapkan atlet-atlet tersebut untuk menampilkan kebolehannya pada laga-laga di Olimpiade Paris 2024 mendatang. Di antaranya PBSI secara rutin mengecek kondisi kesehatan masing-masing atlet dan juga mengatur pola makan atlet agar sesuai dengan gizi yang dibutuhkan.

Memiliki wakil di setiap cabang olahraga bulutangkis, Indonesia secara spesifik akan memainkan Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting untuk cabang tunggal putra.

Berikut daftar lengkap pemain yang akan berpartisipasi di Olimpiade Paris 2024 cabang olahraga bulutangkis.

 

  1. Tunggal Putra

    - Jonathan Christie

    - Anthony Sinisuka Ginting

  1. Tunggal Putri

    - Gregoria Mariska Tunjung

  1. Ganda Putra

    - Fajar Alfian

    - Muhammad Rian Ardianto

  1. Ganda Putri

    - Apriyani Rahayu

    - Siti Fadia Silva Ramadhanti

  1. Ganda Campuran

    - Rinov Rivaldy

    - Haningtyas Mentari

Menteri Pemuda & Olahraga Dito Ariotedjo mengungkapkan antusiasme dan harapannya untuk menjadi lebih baik dari Olimpiade sebelumnya, di mana Indonesia membawa pulang medali emas melalui cabang olahraga bulutangkis ganda putri dan medali perunggu bagi tunggal putra.

Olimpiade Paris 2024 akan dimulai pada tanggal 26 Juli 2024 dan akan berakhir pada 11 Agustus 2024 di Paris dan beberapa kota lain di Prancis.

Penulis: Kalila Untsa

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics