• Jumat, 20 September 2024

Jay Idzes Resmi Jadi WNI, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Resmi Jadi WNI, Siap Bela Timnas Indonesia
Jay Idzes telah tiba di Jakarta (PSSI)

SEAToday.com, Jakarta - Jay Noah Idzes telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dengan demikian, Jay dapat bermain untuk timnas Indonesia jika mendapat panggilan dari pelatih Shin Tae-yong.

Dilansir situs remsi PSSI, Jay telah selesai melakukan pengambilan sumpah dan janji setia pewarganegaraan Republik Indonesia di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Kamis (28/12).

Jay merupakan pemain belakang yang lahir pada 2 Juni 2000 di Mierio, Belanda. Pemain dengan tinggi  191 cm ini memiliki darah Indonesia dari kakek dan neneknya.

“Perasaan saya senang, tentu saja. Akhirnya saya bisa menyelesaikan prosesnya dengan baik dan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI)” kata Jay.

Timnas Indonesia sendiri tengah menjalani pemusatan latihan di Turki dalam rangka menghadapi Piala Asia 2023, Januari nanti. Di fase grup, Asnawi dkk. tergabung bersama Jepang, Vietnam, dan Irak.

Laga perdana skuad Garuda akan melawan Irak di tanggal 15 Januari 2024 di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan.

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics