• Jumat, 20 September 2024

Marcus Fernaldi Gideon Umumkan Pensiun dari Bulu Tangkis

Marcus Fernaldi Gideon Umumkan Pensiun dari Bulu Tangkis
Lompatan Marcus Gideon saat bertanding di Olimpiade Tokyo. Foto: instagram/@marcusfernaldig

SEAToday.com, Jakarta-Pebulu tangkis Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon, memutuskan pensiun dari dunia bulu tangkis di momen hari ulang tahun ke-33-nya, Sabtu (9/3). Marcus Gideon gantung raket setelah 25 tahun berkarya di dunia bulu tangkis. Hal ini ia sampaikan di Instagram pribadinya (@marcusfernaldig).

Pertimbangan cedera dan usia yang mulai menua turut menjadi alasan di balik keputusan pensiun Gideon. Namun, sebelumnya, ia telah mengantongi banyak gelar juara sepanjang kariernya di dunia bulu tangkis, termasuk ketika bersama “The Minions”, julukan dirinya bersama Kevin Sanjaya.

Marcus Fernaldi Gideon adalah seorang atlet bulu tangkis Indonesia kelahiran 9 Maret 1991. Ia sudah berlatih bulu tangkis sejak usia dini. Pada usia 9 tahun, ia sukses menjuarai Victorian International Challenge pada 2009 bersama klub Tangkas Jakarta di Australia.

Semasa kecil, Gideon mengaku sering dianggap sebelah mata dan dinilai tidak mempunyai masa depan cerah karena memiliki postur tubuh yang tidak tinggi. Namun, Gideon berhasil membuktikan keberhasilan dan kesuksesannya di dunia bulu tangkis.

Gideon meraih kesuksesan besar saat berpasangan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo. Ia telah mendapatkan setidaknya 19 gelar juara ajang BWF Series kala berpasangan dengan Kevin. Keduanya dikenal dengan julukan “The Minions”. Duetnya dengan Kevin menjadi pencapaian terbaiknya, bahkan sempat menjadi pasangan nomor satu dunia. 

Selain dengan Kelvin, Gideon pernah berpasangan dengan Nandang Arif Saputra, Agripina Prima Rahmanto, Gabriela Stoeva, Markis Kido. (DHITA/DKD)

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics