• Saturday, 23 November 2024

4 Pesenam Riau Bersiap untuk Berlaga di Olimpiade dan SEA Games 2025

4 Pesenam Riau Bersiap untuk Berlaga di Olimpiade dan SEA Games 2025
Pesenam Riau Abiyu Raffi (kanan) dan M Aprizal (kir)) didampingi pelatih Ahmad Markos (tengah). ANTARA/HO-Humas Pemprov Riau. (2)

SEAToday.com, Pekanbaru - Sebanyak empat pesenam Riau, yakni Abiyu Rafi, M Afrizal, Agus Suci Setia Akbar dan Riansah, bersiap menjalani pemusatan latihan di dalam dan luar negeri untuk berlaga di Olimpiade dan SEA Games 2025.

Pelatih senam Riau, Ahmad Markos mengatakan pesenam-pesenam Riau yang tampil maksimal pada PON Aceh-Sumut 2024 langsung dipantau Pengurus Besar (PB) Persani yang selanjutnya mengeluarkan surat keputusan untuk meminta seluruh pesenam Riau itu mengikuti pelatnas.

"Alhamdulillah pesenam kita dipanggil PB Persani, dan kita juga sudah mengadakan rapat bersama dengan PB yang dihadiri oleh sekretaris PB dan bidang pembinaan prestasi PB dan rapat dengan pengurus Persani dan pelatih senam, dan PB memutuskan 4 atlet Riau tersebut dipanggil masuk Pelatnas," kata Markos di Pekanbaru, Rabu, 30 Oktober 2024, dilansir Antara.

Ia menjelaskan atlet senam Riau yang mengikuti Olimpiade, yakni Abiyu Rafi akan dipersiapkan latihan di Jepang dengan pelatihnya adalah M Tri Saputra. Untuk SEA Games dan Championship 2025 di Jakarta adalah M Afrizal, Agus Suci Setia Akbar, Riansah yang juga segera masuk Pelatnas dan tinggal menunggu surat izin berangkat.

Markos menjelaskan bahwa setelah PON di Medan, seluruh atlet Riau langsung menjalani latihan setelah istirahat lebih kurang satu minggu. Dengan persiapan yang lebih cepat, diharapkan seluruh pesenam ini mampu bertanding di tingkat internasional, terutama di SEA Games.

"Pesenam Riau ini sudah terdaftar tinggal melaksanakan pelatnas jangka panjang. Target untuk SEA Games adalah medali emas untuk Indonesia dengan pesenam Riau yang turun adalah Agung di kuda pelana, Abiyu pada senam lantai dan Afrizal di kuda lompat," katanya.

Berdasarkan data KONI Riau, pada PON XXI Aceh-Sumut, Persani Riau menjadi juara umum pada cabang olahraga senam artistik, dengan 6 emas, 3 perak dan 2 perunggu.

Share
Sport Update
Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Association

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Asso...

Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...

Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia

Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”

On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.

Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”

Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.

Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match

Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.

Popular Post

Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...

Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.

Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...

Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).

Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...

Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1