• Friday, 15 November 2024

Penantian Setelah 11 Tahun, Indonesia Juara Piala AFF U-19 2024

Penantian Setelah 11 Tahun, Indonesia Juara Piala AFF U-19 2024
Selebrasi Timnas Indonesia U-19 usai berhasil kalahkan Thailand 1-0 dan keluar sebagai juara Piala AFF U-19 2023. (SEA Today.com/Maria Bella)

SEAToday.com, Surabaya - Timnas Indonesia U-19 berhasil mengukuhkan posisi mereka sebagai juara Piala AFF U-19 atau ASEAN U-19 Boys Championship 2024.

Hasil tersebut diraih setelah Garuda Nusantara berhasil menumbangkan Thailand 1-0 di laga final yang bergulir pada Senin (29/7) malam di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Kemenangan Indonesia tersebut diraih berkat sepakan Jens Raven pada menit ke-17.

Pada 10 menit pertama setelah wasih membunyikan peluit kick off, kedua tim masih meraba-raba pola permainan.

Namun, di menit ke-13 Indonesia sempat menciptakan peluang pertama melalui tendangan Arlyansyah Abdulmanan yang sayangnya masih dapat diblok bek lawan.

Beberapa menit berlalu, Indonesia mendapat kesempatan sepak pojok yang dilakukan oleh Muhammad Kafiatur di menit ke-17.

Bola pun berhasil ditanduk tipis oleh Kadek Arel. Sundulan itu kemudian diteruskan oleh Jens Raven yang berada di posisi yang pas untuk mencetak gol sehingga membawa Indonesia unggul 1-0.

Selanjutnya, Indonesia masih terus menciptakan beberapa peluang hingga peluit tanda babak pertama berakhir berbunyi dengan skor 1-0.

Memasuki babak kedua, Indonesia harus kehilangan satu pemainnya karena cedera setelah Welber Jardim ditarik keluar dan digantikan Figo Dennis.

Pada babak kedua, Thailand menciptkan beberapa peluang, tetapi sayangnya belum mampu menembus gawang Ikram Algiffari.

Pada menit ke-71, Indra Sjafri harus menarik keluar dua pemain lagi karena mendapatkan cedera setelah Raven dan Muhammad Mufli Hidayat tidak sanggup melanjutkan laga dan digantikan Arkhan Kaka dan Mufdi Iskandar.

Hingga peluit panjang berbunyi, tim Gajah Putih tidak mampu menembus pertahanan Indonesia sehingga keunggulan satu gol ini bertahan hingga babak akhir.

Hasil ini membawa Indonesia meraih juara Piala AFF U-19 2024, setelah penantian selama 11 tahun.

Gelar ini merupakan gelar kedua Indonesia di Piala AFF U-19 setelah terakhir kali menjuarainya pada edisi 2013 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

Share
Sport Update
Shin Tae-yong and Jay Idzes Share Insight into Indonesia's Chemistry Ahead of Japan Clash

Shin Tae-yong and Jay Idzes Share Insight into Indonesia's Chemistry Ahead of Japan Clash

Persib Players Feel Confident Amid Positive Streak

Persib Bandung is proving they’re a force to be reckoned with in the BRI Liga 1 2024/25 season.

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

Positive Signs for Persib as David da Silva Returns to Scoring

Persib Bandung’s star striker, David da Silva, is back on track. The top scorer of last season’s BRI Liga 1 showcased his sharp instincts on November 9

Kevin Diks Is Ready to Play Against Japan?

Kevin Diks is confirmed to play for Indonesia’s national team in their match against Japan on (11/15/2024).