• Thursday, 03 April 2025

Carlos Pena Keluhkan Banyak Peluang Terbuang Saat Persija Imbang Vs Dewa United

Carlos Pena Keluhkan Banyak Peluang Terbuang Saat Persija Imbang Vs Dewa United
Striker Persija Jakarta Gustavo Almeida mencetak hattrick di laga perdana (persija.id)

SEAToday.com, Jakarta - Pelatih Persija Carlos Pena mengaku anak asuhnya memiliki banyak peluang untuk mengalahkan Dewa United pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2024-2025 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (16/9).

"Kami membuat banyak peluang tetapi belum bisa menjadi gol. Kami harus segera 'move on'," kata Carlos Pena, seperti yang dikutip oleh Antara.

Menurutnya, peluang tersebut dapat dikonversi menjadi gol sebelum akhirnya pertandingan berakhir dengan skor imbang 0-0. Namun, Pena sendiri mengungkapkan performa anak asuhnya yang sangat baik dalam mempertahankan gawang dari para pemain Dewa United yang juga tampil apik selama pertandingan.

"Dewa United memiliki pemain-pemain yang berkualitas tapi kami bertahan dengan bagus," ujar juru taktik asal Spanyol.

Di sisi lain, gelandang Persija Hanif Sjahbandi mengaku sulit ketika harus menerima hasil imbang di kandangnya. Meski begitu, ia menegaskan skuadnya akan terus bangkit agar kesalahan tersebut tidak terulang di Liga 1 berikutnya melawan tuan rumah Persib Bandung, Senin (23/9). 

"Ketika gagal menciptakan gol dari banyak peluang, itu menjadi koreksi bagi kami apalagi berikutnya kami menghadapi Persib. Itu jadi pelajaran agar ke depan kami lebih baik," tutur dia.

Pertandingannya bersama Dewa United membuat Persija kini menempati posisi kelima klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2024-2025 dengan mengoleksi delapan poin dari lima pertandingan. Sedangkan Dewa United berada di posisi ke sembilan dengan perolehan enam poin dari lima pertandingan.

Penulis: Hepy Marshanda

Share
Indonesia National Team
Indonesia FIFA Ranking Rises to 123rd

Indonesia FIFA Ranking Rises to 123rd

Kevin Diks Aims Win Against China

Indonesian national team defender Kevin Diks is targeting a win over China on June 5.

Indonesia Vs Bahrain: Ole Romeny Goal Keeps Garuda's Chance Alive...

The Indonesian national team maintained its chances of qualifying for the fourth round of the 2026 World Cup Qualifiers after a narrow 1-0 win over Bahrain.

No Mees Hilgers and Sandy Walsh for Indonesia Vs Bahrain?

The Indonesian national team is likely to be without Mees Hilgers in the match against Bahrain in the continuation of the 2026 World Cup Qualifiers

Calvin Verdonk: Indonesia Can Win Against Bahrain

Indonesian national team defender Calvin Verdonk is optimistic that his team can win against Bahrain in the continuation of the 2026 World Cup Qualifiers

Trending Topic
Sport Update
Sports Minister Confirms Indra Sjafri to Coach Indonesia’s 2025 SEA Games Football Team

Sports Minister Confirms Indra Sjafri to Coach Indonesia’s 2025 SEA Games Football Team

Mohamed Salah Shines as Liverpool Defeats Manchester City 2-0 at...

Mohamed Salah once again proved himself as Liverpool’s key player, scoring one goal and providing an assist in their 2-0 victory over Manchester City at Etihad Stadium on Sunday local time or early Monday (2/24) morning...

PSSI Fires Indonesian U20 National Team Coach Indra Sjafri

PSSI officially relieved Indonesia U20 national team coach Indra Sjafri of his duties.

PSSI to Naturalize Three Players Before Indonesia vs Australia Ma...

PSSI plans to naturalize three diaspora players ahead of Indonesia’s match against Australia in the third round of the 2026 FIFA World Cup Asian qualifiers on March 20.

Ayu Pertiwi Martina Wins 2025 Asia Triathlon Cup Chennai

Indonesian triathlete Ayu Pertiwi Martina clinched victory at the 2025 Asia Triathlon Cup Chennai, India, held on Sunday (2/16).