• Saturday, 23 November 2024

Euro 2024: Laga Jerman Vs Hungaria Buktikan Toni Kroos Raja di Lini Tengah

Euro 2024: Laga Jerman Vs Hungaria Buktikan Toni Kroos Raja di Lini Tengah
Gelandang Jerman Toni Kroos membukukan catatan apik di laga melawana Hungaria (Shutterstock/Orange Pictures).

SEAToday.com, Jakarta - Gelandang Timnas Jerman Toni Kroos kembali menunjukkan performa impresif dengan mendominasi catatan statistik dalam laga kedua fase grup Euro 2024 Jerman vs Hungaria.

Melansir Squawka, Kroos berhasil melakukan 147 sentuhan selama laga berlangsung. Jumlah tersebut diketahui 42 lebih banyak dari pemain lain di laga itu. Gelandang 34 tahun itu  juga mencatatkan operan 36 lebih banyak yaitu sebanyak 131 operan.

Selain itu, Kroos juga unggul pada catatan operan ke daerah sepertiga pertahanan lawan. Pemain Real Madrid tersebut melontarkan 31 operan, 19 lebih banyak dari pemain lain. Ia bahkan menorehkan lima operan lebih banyak ke dalam kotak penalti lawan, yaitu 13 operan.

Mengutip situs resmi UEFA, Kroos bahkan memiliki akurasi passing sejumlah 97% dalam dua laga bersama Der Panzer di fase grup.

Pada laga kedua fase grup melawan Hungaria, ia berperan sebagai gelandang jangkar bersama Robert Andrich. Hal tersebut membuktikan kualitasnya sebagai jenderal lini tengah Jerman. 

Timnas Jerman berhasil mengamankan tempat ke babak gugur setelah mengalahkan Hungaria 2-0 pada laga lanjutan Grup A Euro 2024. Kemenangan tersebut datang lewat gol-gol Jamal Musiala (22') dan Ilkay Gundogan (67').

Penulis: Halimatun Zakiah

Share
Sport Update
Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Association

Erick Thohir Officially Inaugurates New Board for Indonesian Futsal Federation dan Beach Soccer Asso...

Saudi Arabia's Head Coach Herve Renard Admits His Team Deserve De...

Saudi Arabia's head coach, Hervé Renard, acknowledged that his team deserved the 0-2 loss to Indonesia

Ivar Jenner Downplays Saudi Arabia’s “Dirty Tactics”

On Wednesday, (11/20/2024), Indonesian midfielder Ivar Jenner commented on Saudi Arabia’s “dirty tactics” during their match in Jakarta.

Erick Thohir Advocates Total Consolidation for “Garuda Mendunia”

Chairman Erick Thohir underscored the need for comprehensive unification among football stakeholders to achieve international prominence.

Shin Tae-yong Prepares for Challenging Saudi Arabia Match

Indonesia’s head coach Shin Tae-yong displayed trust in his squad ahead of their World Cup qualification match against Saudi Arabia.

Popular Post

Indonesia Climbs Four Spots in FIFA Rankings, Erick Thohir Praise...

Indonesia’s national football team has risen four spots in the FIFA rankings, now sitting at 129th.

Indonesian National Footbal Team Prospects Justin Hubner Set to O...

Justin Hubner will undergo an oath-taking procession as an Indonesian citizen (WNI) in Jakarta on Wednesday (12/6).

Indonesian Women Singles Ruzana Wins Sri Lanka International Seri...

Indonesian women's singles badminton player Ruzana won the Sri Lanka International Series 2024 tournament held at the Indoor Stadium Galle.

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1