• Friday, 15 November 2024

Indonesia All Star vs Red Sparks Akan Tanding di Indonesia Arena

Indonesia All Star vs Red Sparks Akan Tanding di Indonesia Arena
Jung Kwan Jang Red Sparks. Foto: layar tangkap Instagram/ @lpduk.id

SEAToday.com, Jakarta-Tim Putri All Star Indonesia akan bertanding melawan Klub Voli Korea Selatan Jung Kwan Jang Red Sparks di Indonesia Arena pada 20 April 2024 mendatang.

Dalam rangka pertandingan persahabatan, kedua klub akan bertanding dalam laga Fun Volleyball yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda & Olahraga (Kemenpora). Salah satu pemain Voli Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, akan turut serta dalam pertandingan sebagai salah satu pemain unggulan dari Red Sparks. 

“Kita koordinasikan nanti tentunya, ini tidak ada masalah semua dari segi atlet yang akan bermain juga  kita sudah persiapkan dengan sebaik-baiknya. Dari kesiapan fisik, kesiapan materi, strategi, teknik, taktik kita sudah siapkan,” ungkap Ketua Umum PB PBVSI Imam Sudjarwo, dikutip dari Antara.

Pertandingan antara All Star Indonesia vs Red Sparks juga akan menjadi pertandingan pembuka Proliga 2024. Menpora juga menyebutkan alih-alih menggunakan APBN, pertandingan ini sepenuhnya digagas dan diselenggarakan oleh Lembaga Pengelola Dana & Usaha Keolahragaan.

“Ini adalah tindak lanjut pertemuan saya dengan pemerintah Korea Selatan di bidang olahraga. Voli antusiasnya sangat baik, ditambah lagi dengan aksi-aksi Megawati bersama klubnya, Red Sparks, yang semakin jadi perbincangan publik,” kata Menpora Dito Ariotedjo, dikutip dari Kemenpora.

Pada perhelatan yang sama, terdapat pertandingan hiburan oleh tim selebritis Tanah Air beserta pertunjukkan hiburan lainnya, seperti penampilan dari JKT48. Fun Volleyball akan ditayangkan secara langsung oleh SCTV, MOJI, dan Video.com pada 20 April mendatang. (KALILA/DKD)

Share
Sport Update
Persib Players Feel Confident Amid Positive Streak

Persib Players Feel Confident Amid Positive Streak

Free MRT and Shuttle Bus Access for Indonesia vs Japan and Saudi...

Shuttle bus services will operate from Senayan and Istora MRT stations. A total of 20 Garuda Shuttle units and 15 Aqua Shuttle units will be available, with multiple pick-up points provided.

Positive Signs for Persib as David da Silva Returns to Scoring

Persib Bandung’s star striker, David da Silva, is back on track. The top scorer of last season’s BRI Liga 1 showcased his sharp instincts on November 9

Kevin Diks Is Ready to Play Against Japan?

Kevin Diks is confirmed to play for Indonesia’s national team in their match against Japan on (11/15/2024).

PSSI Chairman Erick Thohir's Hopes for Kevin Diks Ahead of Potent...

Indonesian Football Association (PSSI) Chairman Erick Thohir expressed optimism about Kevin Diks' impact on the national team's defense