• Selasa, 17 September 2024

STY Harap Indonesia-Korsel Segrup di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

STY Harap Indonesia-Korsel Segrup di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Photo: @shintaeyong7777

SEAToday.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menanggapi peluang Indonesia bertemu Korea Selatan pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dijadwalkan undian putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 27 Juni 2024.

Indonesia berhasil menemani Irak melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang keluar sebagai runner up Grup F dengan 10 poin.

Indonesia lolos ke putaran ketiga setelah menang 2-0 pada laga terakhir di Grup F melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (11/6/2024). 

Dari 18 tim yang lolos ke putaran ketiga, Indonesia berada di peringkat FIFA terendah. Skuad Garuda saat ini menempati ranking ke-135. 

Indonesia akan bersaing dengan tim-tim yang peringkatnya lebih tinggi seperti Jepang (18), Iran (20), Korea Selatan (23), Australia (24), Qatar (34), hingga Korea Utara (118).

Sebanyak 18 negara tersebut nantinya akan diundi ke dalam tiga grup berbeda yang berisi masing-masing enam tim.

"Jika ada tiga tim yang layak bermain masuk melalui undian grup, saya pikir kami bisa mencoba untuk mencapai posisi ketiga atau keempat (klasemen grup)," ujar Shin Tae-yong

Pelatih asal Korea Selatan ini pun berharap Indonesia dan Korea Selatan satu grup karena ia sudah mengetahui kelemahan serta kelebihan skuad Taegeuk Warriors. 

"Kami pasti akan bertemu salah satu dari Korea Selatan, Jepang, dan Iran. Setidaknya saya tahu kelebihan dan kekurangan setiap pemain Korea Selatan ," ucap Shin Tae-yong.

"Jadi, saya pikir mereka akan lebih baik dari tim lain. Indonesia juga akan melakukan yang terbaik," tuturnya. 

Terkait lolosnya Indonesia ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang mencetak sejarah baru, Shin Tae-yong pun merasa senang akan hal tersebut.

"Saya sangat senang bisa mencatatkan sejarah baru dalam sepak bola Indonesia. Saya juga terharu saat 80.000 penonton (di GBK) meneriakkan nama saya," ucapnya.

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics