• Selasa, 17 September 2024

Apriyani/Fadia Enggan Cari Alasan usai Tersingkir dari Olimpiade Paris 2024

Apriyani/Fadia Enggan Cari Alasan usai Tersingkir dari Olimpiade Paris 2024
Source: yahoo.com

SEAToday.com, Jakarta - Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia harus angkat kaki dari Olimpiade Paris 2024. Apriyani/Fadia tersingkir dari babak penyisihan grup tanpa meraih kemenangan.

Dari tiga pertandingan, Apriyani/Fadia kalah dari Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang), Chen Qingchen/Jia Yifan, dan pasangan Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.

Apriyani mengungkapkan dirinya kecewa dengan kegagalan ini. “Kami memang sedih banget hari ini, kecewa juga hari ini, banyak pelajaran yang kami ambil juga, pelajaran yang baik dipetik untuk ke depannya,” kata dia. 

Apriyani mengaku sudah sembuh dari cedera betis yang didapat sejak Asian Games 2023 lalu. Karena itu pula, Apriyani sempat diragukan tampil di Olimpiade Paris 2024.

Untuk itu, Apriyani enggan mencari alasan di balik kegagalannya ini. 

“Setelah ini kami coba untuk lebih menerima suatu hal yang sudah terjadi, entah saya entah fadia, kita release dulu, kita lebih fresh dulu, mungkin bisa ditanya lagi sebulan kemudian. Kalau untuk sekarang mau coba untuk recover diri kita semua dulu," ujarnya.

Hal serupa dikatakan Fadia yang menilai kekalahan ini layak dijadikan pelajaran.” Pelajaran yang paling berharga banget buat aku, terutama karena ini olimpiade pertama buat aku,” katanya.

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics