SPORT
Daftar Tim yang Lolos ke Perempat Final Euro 2024

SEAToday.com, Jakarta - Euro 2024 semakin mendekati fase puncak setelah delapan tim telah lolos ke fase perempat final. Berikut daftar lengkapnya.
Kejutan terjadi di babak 16 besar setelah Swiss menumbangkan Italia dengan skor 2-0, Sabtu (29/6/2024) malam WIB. Kemenangan ini terasa mengejutkan lantaran Swiss dianggap sebagai tim kuda hitam.
Pada partai perempat final, Swiss sudah ditunggu Inggris yang menang 2-1 atas Slovakia. Hal ini menjadi ujian serius kedua bagi Granit Xhaka dkk. yang notabene kembali tak diunggulkan.
Selanjutnya, sorotan akan tertuju kepada dua partai yakni Portugal vs Prancis dan Spanyol vs Jerman. Ya, dua laga ini merupakan ulangan partai final Euro 2016 dan Euro 2008.
Di dua partai itu, Portugal mengalahkan Prancis dengan skor 1-0 untuk keluar sebagai juara. Sementara, Spanyol menaklukkan Jerman juga dengan skor 1-0 untuk menjadi kampiun Euro 2008.
Terakhir, Belanda akan bertemu Turki pada babak perempat final. Kedua tim memang menjadi yang terakhir lolos ke fase ini setelah masing-masing menang atas Rumania dan Austria.
Berikut daftar tim yang lolos ke perempat final Euro 2024.
Jerman
Spanyol
Swiss
Portugal
Belanda
Turki
Inggris
Prancis