• Minggu, 22 September 2024

Jadi Tuan Rumah Kualifikasi, Timnas Indonesia U-20 Siap Beri yang Terbaik

Jadi Tuan Rumah Kualifikasi, Timnas Indonesia U-20 Siap Beri yang Terbaik
Pelatih timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri memastikan timnya siap tampil saat menjadi tuan rumah fase Kualifikasi Piala Asia U-20 (PSSI)

SEATodaycom, Jakarta - Indonesia akan menjadi tuan rumah fase Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Hal itu dikonfirmasi oleh pelatih timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri.

"Informasi penting buat kita menghadapi AFC Qualification. Kami disini bersama semua tim, menyaksikan, menerima dan mensyukuri hasilnya," kata Indra seperti dilansir situs resmi PSSI. 

Kepastian itu diperoleh setelah proses pengundian yang dilakukan pada Kamis (13/6/2024). Indra menuturkan, timnas Indonesia U-20 bakal mempersiapkan diri untuk menjalani fase tersebut.

"Siapapun yang menjadi lawan kita, akan kita hadapi dengan sangat serius. Semua pemain dan pelatih sudah langsung mempersiapkan diri untuk menghadapi babak qualifikasi AFC," sambungnya.

Indra menambahkan timnas Indonesia U-20 mengambil pengalaman selama turnamen di Prancis. Menurut eks juru taktik timnas Indonesia U-19 ini, pengalaman bermain di Toulont merupakan hal yang berharga.

"Pengalaman bertanding di Toulont Turnamen Prancis, bertemu dengan tim-tim besar Eropa serta Piala AFF bulan depan akan menjadi sarana yang sangat baik untuk semakin mematangkan dan mempersiapkan tim ini," sebut Indra.

"Karena mimpi kami besar, sebagai negara besar kami bukan hanya ingin lolos di AFC Asian Cup, setelah sebelumnya di 2018 kita hampir meraihnya kali ini akan kita coba lagi, kami akan mencapai Piala Dunia," katanya mengakhiri.

Babak kualifikasi sendiri akan diikuti oleh 45 tim peserta yang dibagi ke dalam 10 grup, yang berisi lima peserta di lima grup dan empat peserta di lima grup lainnya.

Kualifikasi akan dimainkan antara tanggal 21 dan 29 September 2024.

Sepuluh pemenang grup dan lima tim peringkat kedua terbaik akan melaju ke Final, dengan Tiongkok dijadwalkan menjadi tuan rumah turnamen tersebut.

Final dijadwalkan akan berlangsung tanggal 6 hingga 23 Februari 2025.

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics