• Senin, 23 September 2024

Euro 2024: Kalah 1-5 dari Jerman, Pelatih Akui Skotlandia Bermain di Bawah Standar

Euro 2024: Kalah 1-5 dari Jerman, Pelatih Akui Skotlandia Bermain di Bawah Standar
Ilustrasi sepak bola (Shutterstock)

SEAToday.com, Jakarta - Pelatih Skotlandia Steve Clarke mengakui timnya bermain di bawah standar setelah digasak Jerman 1-5 pada laga pembuka Euro 2024, Sabtu (15/4/2024) dini hari WIB.

“Ini malam yang sulit. Jelas kami bermain di bawah standar. Saya kira, Jerman bermain luar biasa,” katanya seperti dilansir situs resmi UEFA.

Skotlandia sudah tertinggal 0-3 saat babak pertama berakhir. Gawang Skotlandia bobol oleh masing-masing Florian Wirtz, Jamal Musiala, dan Kai Havertz.

Skotlandia bahkan  harus bermain dengan 10 orang setelah Ryan Portland diganjar kartu merah oleh wasit. Penderitaan mereka berlanjut di babak kedua usai Jerman kembali mencetak dua gol lewat Niclas Fullkrug dan Emre Can. 

Andy Robertson dkk. hanya dapat mencetak gol hiburan lewat gol bunuh diri Antonio Rudiger di menit 86. Kendati kalah, Clarke mengaku tetap optimistis menatap laga selanjutnya.

“Kami lebih baik daripada yang kami tunjukkan malam ini. Semoga, kami bisa menunjukannya di dua pertandingan berikut,” ujarnya.

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics