• Senin, 23 September 2024

Jordi Amat Terkejut Dukungan untuk Timnas Indonesia Lawan Tanzania

Jordi Amat Terkejut Dukungan untuk Timnas Indonesia Lawan Tanzania
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong bersama dengan Jordi Amat (SEAToday.com/Ghina)

SEAToday.com, Jakarta - Bek timnas Indonesia Jordi Amat mengungkapkan keterkejutannya saat penggemar sepakbola penuhi Stadion Madya Gelora Bung Karno saat Training Match kontra Tanzania pada Minggu (2/6/2024) lalu.

“Saya terkejut karena saat itu stadion terisi penuh oleh penggemar. Penggemar sangat dekat dengan kami (para pemain),” kata Jordi Amat pada jumpa pers di Jakarta, Rabu (5/6/2024).

Ia juga mengatakan hal tersebut mengejutkan karena pertandingan pada hari Minggu lalu tersebut hanya Training Match sehingga ia tidak berekspektasi stadion akan dipenuhi para penggemar.

Saat ditanya akan tanggapannya terhadap penggemar untuk laga esok hari, Jordi Amat mengungkapkan ia berharap stadion akan kembali dipenuhi oleh 75,000 penggemar. Ia juga mengatakan bahwa senang rasanya mendengar penggemar menyoraki para pemain.

“Saya harap besok (6/6/2024) juga stadion akan dipenuhi oleh 75,000 penggemar, luar biasa rasanya saat kami  (para pemain) bermain di kandang dan dapat mendengar penggemar menyoraki nama kami,” terusnya.

Bek andalan Johor Darul Ta’zim tersebut juga mengatakan bahwa sorakan para penggemar dapat kembali membangkitkan semangat para pemain. Menurutnya, sorakan penggemar saat para pemain mulai kelelahan sangat berarti untuk menumbuhkan kembali kekuatan yang hilang akibat lelah selama permainan.

Jordi Amat akan kembali memperkuat skuad Garuda setelah absen pada dua laga kandang dan tandang kontra Vietnam pada Maret lalu. Ia mulai bergabung latihan bersama skuad Garuda pada 31 Mei lalu setelah menuntaskan pertandingan klubnya.

Penulis: Kalila Untsa

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics