• Kamis, 21 November 2024

Inggris Promosi ke Liga A UEFA Nations League Musim Depan usai Tekuk Irlandia 5-0

Inggris Promosi ke Liga A UEFA Nations League Musim Depan usai Tekuk Irlandia 5-0
Manchester City kembali duduk di puncak klasemen Liga Inggris (Shutterstock)

SEAToday.com, Jakarta - Timnas Inggris mencatat kemenangan besar dengan skor 5-0 atas Republik Irlandia dalam laga terakhir Liga B Grup 2 UEFA Nations League 2024/25, Senin dini hari (18/11) WIB, di Stadion Wembley, London. 

Berkat hasil ini, Inggris memastikan diri promosi ke Liga A musim depan dengan mengakhiri grup di puncak klasemen dengan 15 poin.

Lima gol Inggris, yang seluruhnya tercipta di babak kedua, dicetak oleh Harry Kane, Anthony Gordon, Conor Gallagher, Jarrod Bowen, dan Taylor Harwood-Bellis. Republik Irlandia, yang bermain dengan 10 orang sejak awal babak kedua, harus puas mengakhiri grup di posisi ketiga dengan enam poin.

Pertandingan berjalan ketat di babak pertama dengan Inggris mendominasi permainan namun kesulitan menembus pertahanan rapat Irlandia. Babak pertama pun berakhir tanpa gol.

Kunci kemenangan Inggris terjadi pada menit ke-51 ketika bek Irlandia Liam Scales menerima kartu kuning kedua akibat menjatuhkan Jude Bellingham di kotak penalti. Harry Kane yang menjadi eksekutor berhasil membawa Inggris unggul 1-0.

Tak butuh waktu lama, Anthony Gordon menggandakan skor pada menit ke-55 lewat sepakan voli hasil umpan silang Marc Guehi. Hanya tiga menit berselang, Conor Gallagher mencetak gol ketiga Inggris dengan tap-in dari bola yang juga berasal dari Guehi.

Inggris terus menekan dan menambah keunggulan di menit ke-75. Umpan tarik Jude Bellingham berhasil dituntaskan dengan baik oleh Jarrod Bowen untuk mengubah skor menjadi 4-0. Empat menit kemudian, Taylor Harwood-Bellis menutup pesta gol Inggris melalui sundulan memanfaatkan umpan lambung Bellingham.

Kemenangan ini menandai dominasi Inggris di Liga B Grup 2 dan mempersiapkan mereka untuk bersaing di Liga A musim depan. 

Penulis : A Genta Nugraha Poernomo

Share
Info Olahraga
Erick Thohir Lantik Pengurus Baru Federasi Futsal Indonesia dan Asosiasi Sepak Bola Pantai

Erick Thohir Lantik Pengurus Baru Federasi Futsal Indonesia dan Asosiasi Sepak Bola Pantai

Naik MRT Gratis Pulang Pergi dan Shuttle Bus saat Laga Indonesia...

Tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah termasuk gratis naik MRT pergi pulang (PP) dan shuttle bus.

Usung Konsep Ramah Lingkungan, SEA Today Golf Day ke-2 Kembali Ha...

Mengusung konsep “green” atau ramah lingkungan, SEA TODAY Golf Day yang ke-2 akan digelar pada Sabtu (9/11/2024) di Rainbow Hills Golf Club.

AFF Gelar Coaching Clinic di Jakarta

Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) menggelar coaching clinic di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Sabtu, 2 November 2024.

Dari 17 Pertemuan, Indonesia Catat 3 Kali Kemenangan Lawan Tiongk...

Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Tiongkok, Selasa (15/10/2024) Laga ke-18 antar kedua negara akan digelar di Stadion Qingdao Youth Football, pukul 19.00...

Trending Topics
LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1