Hector Souto Bicara Dampak Besar Indonesia Juara AFF Futsal 2024
SEAToday.com, Jakarta - Timnas futsal Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam di laga final dengan skor 2-0. Pertandingan final tersebut digelar di Terminal 21, Nakhon Ratchasima, Thailand, Minggu.
Pelatih Timnas Indonesia, Hector Souto mengungkapkan bahwa raihan piala ini adalah titik awal dan harus terus ditingkatkan untuk kedepannya.
"(Gelar ini) Pasti akan memberikan dampak besar untuk perkembangan futsal di masa yang akan datang. Ini baru awal dan harus ditingkatkan. Federasi sudah menunjukkan komitmen perubahan mulai dari timnas hingga kompetisi," kata Hector Souto dalam keterangan resmi yang diterima pewarta seperti dikutip dari Antara.
Ia juga berharap, prestasi ini bisa menjadi pemicu semangat agar semakin banyak anak anak indonesia yang mencintai olahraga futsal.
"Secara tidak langsung prestasi ini harus bisa menjadi inspirasi bagi anak-anak Indonesia bahwa futsal itu menyenangkan. Agar makin banyak yang mencintai futsal," terang Hector.
Hector Souto berhasil mengantarkan Timnas Indonesia menjuarai Piala AFF 2024 usai mampu tampil gemilang, ia dan anak asuhnya berhasil menyapu bersih seluruh pertandingan dengan kemenangan.
Gelar yang diraih oleh Iqbal Iskandar dan teman-teman ini menjadi gelar kedua untuk indonesia sepanjang keikutsertaan di kompetisi AFF Futsal.
Selain berhasil menjadi juara, Pemain Indonesia Wendy Brian juga mendapatkan gelar pemain terbaik usai berhasil tampil gemilang di sepanjang turnamen.
Penulis: Alif Rifdah Halim
Artikel Rekomendasi
Info Olahraga
Naik MRT Gratis Pulang Pergi dan Shuttle Bus saat Laga Indonesia...
Tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah termasuk gratis naik MRT pergi pulang (PP) dan shuttle bus.
Usung Konsep Ramah Lingkungan, SEA Today Golf Day ke-2 Kembali Ha...
Mengusung konsep “green” atau ramah lingkungan, SEA TODAY Golf Day yang ke-2 akan digelar pada Sabtu (9/11/2024) di Rainbow Hills Golf Club.
AFF Gelar Coaching Clinic di Jakarta
Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) menggelar coaching clinic di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Sabtu, 2 November 2024.
Dari 17 Pertemuan, Indonesia Catat 3 Kali Kemenangan Lawan Tiongk...
Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Tiongkok, Selasa (15/10/2024) Laga ke-18 antar kedua negara akan digelar di Stadion Qingdao Youth Football, pukul 19.00...
Trending Topics
- # Timnas Indonesia
- # FIFA U-17
- # UFC
- # MotoGP
- # Japan Masters
Berita Terpopuler
Wasit Ahmed Al Kaf dan 5 Kontroversinya di Pertandingan Bahrain V...
Wasit Ahmed Al Kaf melakukan sejumlah kontroversi di pertandingan Bahrain Vs Indonesia.
Indonesia Raih Peringkat Delapan World Wushu Championships 2023
Kontingen Indonesia menempati peringkat kedelapan dalam World Wushu Championships 2023 yang berlangsung di Texas, Amerika Serikat, pada 16-20 November 2023.