SEAToday.com, Munich – Kiper Timnas Jerman Manuel Neuer pensiun membela negaranya. Keputusan Neuer mengikuti rekannya yang lebih dulu meninggalkan Timnas Jerman untuk selamanya yakni Toni Kroos, Ilkay Gundogan, hingga Thomas Muller.
Kalimat perpisahan Neuer dituliskan di akun Instagram pribadinya @manuelneuer. Menulis dalam bahasa Jerman, kiper klub Bayern Munchen ini berpesan untuk para penggemar dan pencinta sepak bola di Jerman.
“Setelah lebih dari 15 tahun dan 124 pertandingan internasional, karir saya di tim nasional sepak bola Jerman berakhir hari ini. Siapa pun yang mengenal saya tahu bahwa saya tidak mengambil keputusan ini dengan mudah. Saya merasa sangat baik secara fisik dan tentu saja saya juga tertarik dengan Piala Dunia 2026 di AS, Kanada, dan Meksiko,” kata Neuer yang berusia 38 tahun.
Keputusan dia meninggalkan Timnas Jerman sudah didiskusikan cukup panjang dengan keluarga dan teman-teman. Saat ini dianggapnya sebagai waktu yang tepat untuk meninggalkan Timnas Jerman dengan segala memori yang kini jadi kenangan.
Tentu saja banyak prestasi yang sudah diraih Neuer bersama Timnas Jerman. Puncaknya ketika ia berhasil membawa Jerman juara Piala Dunia 2014 lalu di Brasil usai mengalahkan Argentina 1-0 di laga final. Malam itu akan menjadi malam yang tak mungkin dilupakan oleh Neuer.
Sayangnya permainan Timnas Jerman setelah menjadi juara Piala Dunia dianggap menurun. Tak ada lagi trofi yang dimenangkan oleh Jerman. Termasuk Piala Eropa 2024 lalu yang diselenggarakan di Jerman pun tak berhasil mereka menangkan karena Jerman harus tersingkir di perempat final karena kalas atas Spanyol.
“Selama total 7 tahun dan 61 pertandingan saya diizinkan memimpin tim nasional Jerman sebagai kapten di lapangan - sampai saya cedera. Suatu kehormatan yang saya hargai setiap saat,” tambahnya.
Tak lupa Neuer mengucapkan terima kasih kepada para pelatih Timnas Jerman yang pernah bekerja sama dengannya, rekan satu tim, ofisial, sponsor, dan masih banyak lagi. Neuer memulai debut di Timnas Jerman pada 2 Juni 2009 atau saat berusia 23 tahun.
Setelah Neuer pergi dari Timnas Jerman berarti beberapa penjaga gawang akan menggantikan sosok kiper tangguh tersebut di antarany Marc-Andre Ter Stegen, Marvin Schwabe, dan kiper muda Jonas Urbig.
Artikel Rekomendasi
Info Olahraga
Naik MRT Gratis Pulang Pergi dan Shuttle Bus saat Laga Indonesia...
Tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah termasuk gratis naik MRT pergi pulang (PP) dan shuttle bus.
Usung Konsep Ramah Lingkungan, SEA Today Golf Day ke-2 Kembali Ha...
Mengusung konsep “green” atau ramah lingkungan, SEA TODAY Golf Day yang ke-2 akan digelar pada Sabtu (9/11/2024) di Rainbow Hills Golf Club.
AFF Gelar Coaching Clinic di Jakarta
Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) menggelar coaching clinic di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Sabtu, 2 November 2024.
Dari 17 Pertemuan, Indonesia Catat 3 Kali Kemenangan Lawan Tiongk...
Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Tiongkok, Selasa (15/10/2024) Laga ke-18 antar kedua negara akan digelar di Stadion Qingdao Youth Football, pukul 19.00...
Trending Topics
- # Timnas Indonesia
- # FIFA U-17
- # UFC
- # MotoGP
- # Japan Masters
Berita Terpopuler
Wasit Ahmed Al Kaf dan 5 Kontroversinya di Pertandingan Bahrain V...
Wasit Ahmed Al Kaf melakukan sejumlah kontroversi di pertandingan Bahrain Vs Indonesia.
Indonesia Raih Peringkat Delapan World Wushu Championships 2023
Kontingen Indonesia menempati peringkat kedelapan dalam World Wushu Championships 2023 yang berlangsung di Texas, Amerika Serikat, pada 16-20 November 2023.