• Senin, 23 September 2024

5 Pemain Top yang Bakal Terakhir Tampil di Piala Eropa, Ronaldo dan Modric Masuk Daftar

5 Pemain Top yang Bakal Terakhir Tampil di Piala Eropa, Ronaldo dan Modric Masuk Daftar
Luka Modric salah satu pemain yang diprediksi akan tampil terakhir di Piala Eropa 2024 (Foto:Instagram @lukamodric10)

SEAToday.com, Munchen – Piala Eropa 2024 berlangsung di Jerman. Pertandingan pembuka Jerman vs Skotlandia akan dimulai pada Jumat (14/6) waktu Jerman atau Sabtu (15/6) dini hari waktu Indonesia.

Piala Eropa 2024 akan menjadi panggung terakhir bagi nama-nama pemain top kelas dunia. Hal ini karena usia para pemain yang memasuki waktu untuk gantung sepatu atau jelang berusia 40 tahun.

Mengingat Piala Eropa 2024 akan menjadi Piala Eropa terakhir bagi mereka maka para pemain akan tampil habis-habisan di setiap laga yang akan dimainkan. Berikut beberapa nama pemain yang menjadikan Piala Eropa 2024 sebagai turnamen Eropa terakhir untuk mereka.

1.Cristiano Ronaldo

Nama pertama adalah Cristiano Ronaldo. Pria Portugal ini sempat membawa negaranya menjadi juara Eropa tahun 2016 lalu di Prancis. Tentu saja Ronaldo bersama Portugal akan mengulang kesuksesan di Jerman kali ini.

Ronaldo sudah berusia 39 tahun. Kemungkinan Piala Eropa 2024 ini akan menjadi yang terakhir baginya karena pada Piala Eropa 2028 di Inggris Raya dan Irlandia, usia pemain Al-Nassr ini sudah 43 tahun.

2. Luka Modric

Sama seperti Ronaldo, Luka Modric pemain Kroasia ini juga menjadikan Piala Eropa 2024 Jerman menjadi yang terakhir bagi pemain yang sudah membawa Real Madrid beberapa kali menjadi juara Liga Champions Eropa.

Modric berusia 39 tahun dan kemungkinan tidak akan tampil bersama Kroasia di Piala Eropa 2028 mendatang karena usianya yang sudah 43 tahun. Apakah Modric dan Kroasia akan memberikan kejutan di Piala Eropa kali ini?

3. Toni Kroos

Pemain Timnas Jerman sudah menyatakan akan pensiun usai perhelatan Piala Dunia 2024. Kabar itu diungkap Kroos lewat unggahan di Instagram belum lama ini. Kroos memang belum pernah membawa Jerman menjadi juara Piala Eropa sepanjang kariernya.

Namun Kroos pernah memberikan gelar Piala Dunia untuk Jerman di Piala Dunia 2016 Brasil seusai mengalahkan Argentina di laga final di Stadion Maracana lewat gol tunggal Mario Gotze.

4.Olivier Giroud

Usia Oilivier Giroud pemain Timnas Prancis saat ini memasuki 38 tahun. Bisa jadi Piala Eropa 2024 menjadi yang terakhir untuknya. Walaupun usianya tak muda lagi, Giroud selalu jadi andalan di lini depan Timnas Prancis bersama Kylian Mbappe. Tentunya Giroud memiliki misi membawa trofi Piala Eropa ke tanah kelahirannya sebelum gantung sepatu dengan tenang.

5. Manuel Neuer

Satu lagi pemain top yang akan menjadikan Piala Eropa 2024 terakhir yakni Manuel Neuer. Neuer adalah kiper asal Jerman yang punya segudang pengalaman. Neuer bisa jadi salah satu kiper terbaik Jerman setelah era Oliver Khan dan Jens Lehmann.

 

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics