• Senin, 23 September 2024

Berapa Gaji Jay Idzes di Venezia? Segini Kisarannya

Berapa Gaji Jay Idzes di Venezia? Segini Kisarannya
Kisaran gaji Jay Idzes di Venezia (Instagram @jayidzes)

SEAToday.com, Venezia – Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes belum bergabung ke skuad Timnas Indonesia. Jay Idzes masih fokus untuk membela klub Venezia yang berjuang promosi ke Serie A musim kompetisi 2024/2025.

Pemain yang menjalani proses naturalisasi pada akhir tahun 2023 ini lahir di Belanda pada 2 Juni 2000 atau berusia 24 tahun. Memiliki postur tinggi 191 cm membuat Idzes menjadi pemain belakang yang sulit dilewati penyerang lawan.

Tahun 2018 atau saat usianya masih 18 tahun, Idzes pertama kali menandatangi kontrak dengan klub Belanda, FC Eindhoven. Dua tahun bermain di FC Eindhoven ia pindah ke klub Go Ahead Eagles dengan penampilan sebanyak 93 pertandingan di berbagai kompetisi.

Penampilan apik Idzes di Liga Belanda menarik perhatian sejumlah klub Eropa. Venezia tim Serie B akhirnya mendapatkan tanda tangannya. Menurut Salary Sport gaji yang didapat “Bang Jay” adalah 3.100 poundsterling atau sekitar Rp 60,74 juta per pekan atau per tahun sebesar 161 ribu poundsterling atau Rp 3,154 miliar.

Lalu berapa kisaran harga pasaran Idzes? Menurut data yang dikeluarkan laman Transfermarkt harga Idzes mencapai Rp 24,33 miliar. Harga ini naik dibandingkan tahun 2023 lalu yang cuma Rp 15,64 miliar. Bisa jadi kenaikan harga dikarenakan penampilan Idzes bersama Timnas Indonesia.

Kabarnya saat ini Idzes tengah cedera. Cedera tersebut didapatkan kala Venezia bertanding melawan tuan rumah Cremonese di Stadion Giovanni Zini di leg pertama final playoff yang berakhir imbang dengan skor 0-0. Sebab pelatih Venezia menariknya keluar di menit ke-87 digantikan Giorgio Altare.

Semoga saja masalah pada kaki Idzes tak parah sehingga masih bisa bermain di leg kedua playoff di Stadion Pierluigi Penzo. Kemenangan dibutuhkan Venezia untuk bisa bermain di Serie A musim depan.

Setelah pertandingan final leg kedua playoff Serie A, Idzes dipastikan akan terbang menuju Indonesia bergabung dengan skuad garuda untuk bertanding melawan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

 

 

Share
Info Olahraga
Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine Jatuh Sakit

Olimpiade Paris 2024: Belgia Mundur dari Triathlon Campuran, Setelah yang Berenang di Sungai Seine J...

Momen Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bersama d...

Momen langka pemain tenis meja Korea Utara dan Korea Selatan berpose selfie bersama di podium Olimpiade Paris 2024 usai mengalungi medali, Selasa, 30 Juli 2024.

Jadwal Bulu Tangkis Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Sela...

Atlet bulu tangkis Indonesia siap kembali berlaga di Olimpiade Paris 2024, Selasa, 30 Juli 2024.

Olimpiade Paris 2024: Anthony Sukasini Ginting Raih Kemenangan Pe...

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menaklukkan atlet asal Amerika Serikat, Howard Shu dua set langsung di Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7) dalam waktu 34 menit.

Olimpiade Paris 2024: Gregoria Memenangkan Pertandingan Pertama,...

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Pulona Buhrova, atlet Ukraina di Olimpiade Paris 2024 pada Minggu (28/7).

Trending Topics