SEAToday.com, Denpasar – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) sudah memanggil para pemain untuk mengikuti training camp atau TC di Bali jelang ASEAN Championship 2024 atau Piala AFF. Mayoritas pemain yang dipilih STY adalah skuad muda asal klub-klub Liga 1.
Meskipun ada beberapa pemain yang berkarier di luar negeri seperti di Inggris, Australia, Belanda, Thailand, dan Korea Selatan. Dari banyak pemain tersebut ada beberapa nama yang mencuri perhatian. Peluang mereka untuk menjadi bintang di Piala AFF 2024 terbuka lebar. Siapa saja sosoknya?
1.Marselino Ferdinan
Marselino Ferdinan memang masih berusia 20 tahun. Namun ia sudah memiliki segudang pengalaman di turnamen internasional bersama Timnas Indonesia. Piala AFF nanti akan menjadi yang pertama bagi Marselino bersama Timnas Indonesia senior.
Marselino memiliki peluang menjadi bintang di Piala AFF. STY kemungkinan akan menjadikan pemain Oxford United tersebut sebagai pemain utama. Kepercayaan diri Marselino sedang berada di atas angin usai mencetak dua gol ke gawang Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia.
2.Kadek Arel Priyatna
Berikutnya ada nama Kadek Arel Priyatna. Pada Piala AFF U-19 lalu Kadek membawa Timnas Indonesia menjadi juara usai mengalahkan Thailand di babak final. Kadek meski jadi pemain belakang namun sering mencetak gol lewat sundulan kepalanya dari umpan bola mati.
Pemain asal Bali ini tentu akan menjadi benteng yang kokoh di Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024. Dia bisa diduetkan dengan dua pemain belakang lainnya, seperti Justin Hubner atau Muhammad Ferarri.
3.Dony Tri Pamungkas
Dony Tri Pamungkas adalah kapten Timnas U-19 yang menjadi juara di Piala AFF lalu. Kepemimpinan Dony di lapangan disegani. Dia memiliki gaya permainan yang unik dan bisa membantu serangan dan pertahanan dari sisi kiri. Dia bisa bergantian dengan Pratama Arhan untuk mengisi sektor kiri Timnas Indonesia.
4.Arkhan Fikri
Di lini tengah nama Arkhan Fikri pernah masuk skuad Timnas Indonesia di Piala Asia U-23. Kecepatan yang dimilikinya membuat pemain Arema FC itu bisa mengisi posisi sebagai gelandang tengah mendampingi Ivar Jenner.
5.Arkhan Kaka
Arkhan Kaka adalah pemain termuda di skuad Timnas Indonesia yang ikut TC di Bali. Peluang Kaka untuk tampil di Piala AFF terbuka lebar. Apalagi dia pernah bermain di Piala Dunia U-17 dan Piala AFF U-19. Meski sempat penampilannya dikritik, Kaka diharapkan bisa menunjukkan permainan terbaiknya di Piala AFF mendatang.
Sebenarnya masih ada beberapa pemain lainnya yang bisa menjadi bintang di Piala AFF 2024, seperti Ivar Jenner hingga penyerang Ronaldo Kwateh serta Rafael Struick.
Artikel Rekomendasi
Info Olahraga
Kalah 2-0 dari Liverpool, Carlo Ancelotti Tetap Optimistis Real M...
Real Madrid tetap menjaga peluang untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim 2024/2025 meski baru saja menelan kekalahan 2-0 dari Liverpool.
Woodball Indonesia Raih Tiga Medali di Taiwan Open 2024
Tim woodball Indonesia meraih tiga medali yakni satu emas, satu perak, dan satu perunggu pada Taiwan Open International Championship 2024.
Prediksi Bayern Munchen vs PSG : Momen Kebangkitan Bagi Kedua Tim
Bayern Munchen akan menghadapi PSG dalam lanjutan matchday ke-5 Liga Champions Eropa di Stadion Allianz Arena, Jerman, Rabu (27/11) dini hari WIB.
33 Pemain Dipanggil PSSI untuk Persiapan Piala AFF 2024
Para pemain yang dipanggil terdiri dari skuad muda, termasuk pemain timnas U-22 dan sejumlah pemain yang berkarier di luar negeri.
Trending Topics
- # Timnas Indonesia
- # FIFA U-17
- # UFC
- # MotoGP
- # Japan Masters
Berita Terpopuler
Wasit Ahmed Al Kaf dan 5 Kontroversinya di Pertandingan Bahrain V...
Wasit Ahmed Al Kaf melakukan sejumlah kontroversi di pertandingan Bahrain Vs Indonesia.
Indonesia Raih Peringkat Delapan World Wushu Championships 2023
Kontingen Indonesia menempati peringkat kedelapan dalam World Wushu Championships 2023 yang berlangsung di Texas, Amerika Serikat, pada 16-20 November 2023.