SEAToday.com, Jakarta – Bukan tidak mungkin Indonesia akan menjadi salah satu negara Asia yang akan tampil di Piala Dunia 2026 mendatang. Peluang Timnas Indonesia terbuka lebar karena saat ini untuk sementara duduk di urutan ke-3 klasemen Grup C dengan raihan 6 poin.
Sebenarnya di Asia ada beberapa negara yang jadi langganan masuk ke Piala Dunia. Negara-negara tersebut adaah Korea Selatan, Jepang, Arab Saudi, Iran, dan Australia. China sebenarnya sempat masuk ke Piala Dunia 2002 namun setelahnya prestasi Timnas China melempem.
1.Korea Selatan
Korea Selatan (Korsel) adalah negara Asia terbanyak yang tampil di pentas Piala Dunia. Tahun 1954 untuk pertama kali Timnas Korsel masuk ke Piala Dunia. Total Korsel sudah 11 kali tampil di Piala Dunia.
Selama ikut Piala Dunia, Korsel beberapa kali membuat kejutan. Misalnya pada Piala Dunia 2002 saat menjadi tuan rumah bersama Jepang. Korsel mengalahkan Spanyol dan Italia di babak perdelapan dan perempat final. Korsel lolos ke babak semifinal sebelum dikalahkan Jerman.
2.Jepang
Urutan ke-2 ada Jepang. Jepang sudah 7 kali tampil di Piala Dunia secara beruntun sejak Piala Dunia 1998 di Prancis. Perkembangan sepak bola Jepang yang pest ditambah beberapa pemain yang merumput di Eropa membuat Timnas Jepang makin kuat.
Kemungkinan besar pada Piala Dunia 2026 Jepang akan lolos setelah menjadi peringkat pertama di klasemen Grup C karena belum terkalahkan dalam 6 pertandingan.
3.Arab Saudi
Meskipun kalah dari Timnas Indonesia dengan skor 2-0, namun Arab Saudi sudah 6 kali tampil di Piala Dunia. Selama tampil di Piala Dunia Arab Saudi sering membuat kejutan. Misalnya di Piala Dunia 1994 lolos ke babak 16 besar termasuk mengalahkan Argentina di Piala Dunia 2022 lalu. Kesempatan Arab Saudi masuk ke Piala Dunia 2026 agak berat karena permainan mereka tak konsisten.
4.Iran
Negara Timur Tengah ini juga sudah 6 kali tampil di Piala Dunia. Meskipun sering masuk Piala Dunia tetapi Iran belum pernah lolos ke babak 16 besar dan selalu tersisih di fase grup. Masih ingat di Piala Dunia 2022 lalu saat Iran dibantai Inggris dengan skor 6-2.
5.Australia
Australia menjadi negara Asia yang sudah 6 kali tampil di Piala Dunia. Berdasarkan letak geografis sebenarnya Australia bukanlah masuk kawasan Asia melainkan Oceania. Tetapi sejak 2006 Australia bergabung dengan Asia dalam hal sepak bola. Kesempatan Australia lolos ke Piala Dunai 2026 masih terbuka lebar.
Artikel Rekomendasi
Info Olahraga
33 Pemain Dipanggil PSSI untuk Persiapan Piala AFF 2024
Para pemain yang dipanggil terdiri dari skuad muda, termasuk pemain timnas U-22 dan sejumlah pemain yang berkarier di luar negeri.
Laga Kontra Persib Ditunda, Bali United Tetap Latihan Intensif un...
Penundaan ini dilakukan untuk memberi Persib waktu lebih banyak mempersiapkan diri di ajang AFC Champions League 2. Teguh mengatakan, Bali United mendukung upaya Persib untuk membawa prestasi membanggakan bagi Indonesia...
Erick Thohir Lantik Pengurus Baru Federasi Futsal Indonesia dan A...
Pembentukan kepengurusan baru dua federasi yang berada di bawah naungan PSSI ini bertujuan untuk menyelaraskan seluruh pemangku kepentingan yang terkait dengan sepak bola di Indonesia.
Naik MRT Gratis Pulang Pergi dan Shuttle Bus saat Laga Indonesia...
Tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah termasuk gratis naik MRT pergi pulang (PP) dan shuttle bus.
Trending Topics
- # Timnas Indonesia
- # FIFA U-17
- # UFC
- # MotoGP
- # Japan Masters
Berita Terpopuler
Wasit Ahmed Al Kaf dan 5 Kontroversinya di Pertandingan Bahrain V...
Wasit Ahmed Al Kaf melakukan sejumlah kontroversi di pertandingan Bahrain Vs Indonesia.
Indonesia Raih Peringkat Delapan World Wushu Championships 2023
Kontingen Indonesia menempati peringkat kedelapan dalam World Wushu Championships 2023 yang berlangsung di Texas, Amerika Serikat, pada 16-20 November 2023.