Liverpool Sukses Akhiri Rekor Buruk saat Berjumpa Real Madrid di Liga Champions
SEAToday.com, Jakarta - Liverpool sukses mengalahkan Real Madrid dengan skor 2-0 dalam matchday ke-5 Liga Champions 2024/2025 di Stadion Anfield, Kamis (28/11) dini hari WIB. Kemenangan ini membawa The Reds -julukan Liverpool- mengakhiri rekor buruk saat berjumpa Real Madrid di Liga Champions
Tiga poin ini membuat The Reds kembali memuncaki klasemen sementara Liga Champions dengan perolehan 15 poin, setelah digeser oleh Inter Milan yang berhasil menang pada satu hari sebelum pertandingan ini berlangsung.
Dua gol Liverpool tercipta di babak kedua melalui Alexis Mac Allister pada menit ke-52 dan Cody Gakpo pada menit ke-77. Laga ini diwarnai dua penalti yang gagal dieksekusi menjadi gol oleh Kylian Mbappé untuk Real Madrid dan Mohamed Salah untuk Liverpool.
Kekalahan ini membawa Real Madrid terpuruk di peringkat ke-24 klasemen sementara dengan perolehan enam poin, hanya mencatat dua kemenangan dari lima laga. Statistik tersebut menunjukkan tim asuhan Carlo Ancelotti kesulitan menciptakan peluang berbahaya sepanjang pertandingan.
Liverpool tampil dominan sejak awal laga. Sebuah peluang emas muncul pada menit ke-3 ketika Darwin Núñez hampir mencetak gol, tetapi usahanya berhasil digagalkan Thibaut Courtois dan Raul Asencio. Di babak pertama, The Reds terus mengancam, namun gagal memecah kebuntuan hingga turun minum.
Momentum baru hadir pada babak kedua, Mac Allister berhasil mencetak gol pembuka untuk Liverpool setelah tendangan nya tidak dapat diantisipasi oleh Courtois. Meski Real Madrid sempat mendapat penalti setelah Lucas Vázquez dilanggar, eksekusi Mbappé berhasil ditepis oleh Caoimhin Kelleher.
Liverpool hampir menambahkan keunggulan, namun penalti yang dieksekusi Mohamed Salah gagal untuk menembus gawang Real Madrid. Gol kedua akhirnya tercipta saat sundulan Cody Gakpo memanfaatkan umpan dari Andy Robertson sukses memperbesar keunggulan Liverpool menjadi 2-0.
Hingga peluit akhir, Real Madrid gagal mengejar ketertinggalan. Dengan format baru Liga Champions, posisi Real Madrid di peringkat ke-24 tetap menjaga peluang mereka untuk tampil di babak playoff guna memperebutkan tiket ke babak 16 besar.
Penulis : A Genta Nugraha Poernomo
Artikel Rekomendasi
Info Olahraga
PSM Makassar Klarifikasi Polemik 12 Pemain dalam Kemenangan atas...
PSM menjelaskan bahwa insiden tersebut bermula dari pergantian tiga pemain secara bersamaan pada menit ke-90+7, menggunakan sisa slot pergantian terakhir yang tersedia.
Kemenangan Tipis 3-2 PSM Makassar atas Barito Putera Tercoreng ol...
Wasit yang memimpin pertandingan, Pipin Indra Pratama, melanjutkan laga tanpa menyadari kelebihan jumlah pemain tersebut. PSM Makassar bermain dengan 12 pemain selama 44 detik, dari menit ke-90+8 lewat 30 detik hingga me...
Maroko, Portugal, Spanyol Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2030
FIFA secara resmi telah mengkonfirmasi Maroko, Portugal, dan Spanyol sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030.
Jadwal Myanmar vs Indonesia di Piala AFF 2024
Timnas Indonesia memulai perjuangan di Piala AFF 2024 dengan menghadapi tuan rumah Myanmar. Anak asuh Shin Tae-yong masuk Grup B pada kompetisi sepak bola paling bergengsi di Asia Tenggara tersebut.
Liga Champions
Prediksi Juventus Vs Manchester City di Liga Champions Nanti Mala...
Juventus akan menghadapi Manchester City dalam lanjutan matchday ke-6 Liga Champions Eropa di Stadion Allianz Juventus
Prediksi Liga Champions Borussia Dortmund vs Barcelona Nanti Mala...
Matchday 6 UEFA Champions League mempertemukan raksasa spanyol Barcelona dengan Dortmund di Stadion Signal Iduna Park
Taklukan Girona 1-0, Liverpool Kukuh di puncak klasemen sementar...
Liverpool melanjutkan tren positif nya di fase grup liga Liga Champions Eropa musim 2024/25
Hasil Liga Champions: Real Madrid Raih Kemenangan Penting di Gewi...
Real Madrid berhasil mengamankan kemenangan dramatis 3-2 atas Atalanta dalam laga matchday ke-6 Liga Champions 2024/25